Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hari Ini Seluruh Rute KRL Beroperasi Normal, Rute Tangerang - Duri Masih Diperpendek

Rute KRL dari Stasiun Tanah Abang tujuan ke Stasiun Serpong juga beroperasi normal tapi dengan pembatasan laju kecepatan 40 km per jam.

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Hari Ini Seluruh Rute KRL Beroperasi Normal, Rute Tangerang - Duri Masih Diperpendek
Wartakota/Feri Setiawan
Sejumlah penumpang menunggu kedatangan kereta Commuter Line di Stasiun Rawa Buntu, Tangerang Selatan, Senin (5/8/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mulai hari ini, Jumat (3/1/200) pagi, layanan KRL Commuter Line sudah kembali beroperasi normal. Namun KRL lintas Tangerang - Duri, perjalanan cuma sampai Batu Ceper. Sebab masih ada genangan air pada lintasan rel antara stasiun Batu Ceper - Stasiun Rawa Buaya.

Rute KRL dari Stasiun Tanah Abang tujuan ke Stasiun Serpong juga beroperasi normal tapi dengan pembatasan laju kecepatan 40 km per jam.

Hal serupa juga diterapkan pada kereta yang melintas di sekitar Kampung Bandan. Laju kereta dibatasi hingga 30 km per jam.

"Untuk perjalanan KRL di lintas lainnya dapat beroperasi normal dengan kecepatan yang diijinkan," kata VP Corporate Communications PT KCI Anne Purba, dalam keterangannya, Jumat (3/1/2020).

Baca: Pagi Ini Perjalanan KRL dari Bogor Hanya Sampai Kampung Bandan, ke Tangerang Juga Terganggu

PT KCI mengimbau penumpang tetap mengutamakan keamanan dan keselamatan. Bila kondisi gerbong kereta sudah padat, diharapkan tidak memaksakan diri untuk masuk.

"Kepada seluruh pengguna jasa untuk tetap mengutamakan keamanan dan keselamatan baik di stasiun maupun di dalam KRL," ujar Anne.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas