Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Moh Rano Alfath Sambangi Korban Banjir Daerah Total Persada

Banjir kembali melanda sejumlah daerah di Tangerang, Banten setelah hujan deras yang disertai angin mengguyur

Editor: FX Ismanto
zoom-in Moh Rano Alfath Sambangi Korban Banjir Daerah Total Persada
TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO
Anggota Komisi III DPR RI F-FPKB, Moh. Rano Alfath lmengadakan inspeksi mendadak dan menyambangi para korban banjir di daerah Total Persada, setinggi 2 meter, Kota Tangerang pada hari Rabu, 5 Februari 2020. 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Banjir kembali melanda sejumlah daerah di Tangerang, Banten setelah hujan deras yang disertai angin mengguyur kawasan tersebut secara terus menerus sejak hari Senin, 3 Februari 2020.

Menanggapi hal tersebut, Anggota Komisi III DPR RI F-FPKB, Moh. Rano Alfath langsung mengadakan inspeksi mendadak dan menyambangi para korban banjir di daerah Total Persada, Kota Tangerang pada hari Rabu, 5 Februari 2020. Banjir setinggi 2 meter terpaksa membuat sejumlah warga untuk mengungsi ke tempat aman. Meskipun demikian, ada juga yang memilih tinggal untuk mengamankan rumahnya masing-masing.

Anggota Komisi III DPR RI F-FPKB, Moh. Rano Alfath.
Anggota Komisi III DPR RI F-FPKB, Moh. Rano Alfath. (TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

Dalam kesempatan ini, Rano Alfath yang akrab dipanggil Bang Rano menghibur dan memberi bantuan logistik pada warga korban banjir dalam bentuk makanan siap saji dan bahan makanan instan yang mudah dimasak untuk para pengungsi. Kehadiran Rano disambut baik dengan antusiasme warga.

Rano juga menyampaikan apresiasinya kepada para relawan yang telah mengerahkan tenaganya beserta pemerintah dan aparat penegak hukum setempat atas kesigapannya dalam menangani para korban. Namun, Rano menilai bahwa Pemkot harus berkontribusi lebih banyak lagi dalam hal pengadaan pompa pompa air untuk warga.

Anggota Komisi III DPR RI F-FPKB, Moh. Rano Alfath menyambangi korban banjir.
Anggota Komisi III DPR RI F-FPKB, Moh. Rano Alfath menyambangi korban banjir. (TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

“Terimakasih untuk para relawan atas bakti dan perjuangannya yang tulus dalam membantu para korban. Apresiasi saya juga tertuju pada TNI dan Polri atas kinerjanya yang sudah turun adakan patroli untuk menjamin keamanan rumah-rumah yang ditinggalkan warga. Namun saya rasa kita butuh lebih banyak mesin pompa penyedot air untuk menyurutkan air yang menggenang di rumah warga. Jadi air yang tergenang disedot menggunakan pompa dan di alirkan lagi ke sungai, saya rasa pemkot bisa bantu untuk pengadaan tersebut ya,” terang Moh. Rano Alfath.

Banjir di daerah Total Persada setinggi 2 meter.
Banjir di daerah Total Persada setinggi 2 meter. (TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

Terakhir, Rano berharap warga dapat cepat pulih kembali pasca banjir. Selain itu, legislator muda asal Banten tersebut juga berpesan agar warga tetap menjaga kesehatan. “Kami mendengar aspirasi rakyat. Saya harap warga dapat cepat recover kembali dan jangan lupa jaga kesehatan dimanapun kita berada, ” tutup Anggota Komisi III DPR RI F-FPKB, Moh. Rano Alfath.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas