Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sosok Dibalik Patung Jenderal Sudirman yang Terkenal di Purbalingga, Ini Kisah Pematung Azmir Azhari

Berawal dari pertemuannya dengan Edhi Soenarso, jalan hidup Azmir berputar haluan. Sosok dibalik patung Jenderal Sudirman.

Editor: Ferdinand Waskita
zoom-in Sosok Dibalik Patung Jenderal Sudirman yang Terkenal di Purbalingga, Ini Kisah Pematung Azmir Azhari
TribunJakarta/Satrio Sarwo Trengginas
Sosok Azmir Azhari (67) pematung fenomenal Tanah Air ditemui di kediamannya di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Jumat (14/2/2020). 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Satrio Sarwo Trengginas

TRIBUNNEWS.COM, KEBON JERUK - Berawal dari pertemuannya dengan seorang pematung maestro Indonesia, Edhi Soenarso, jalan hidup Azmir berputar haluan.

Mahasiswa jurusan seni lukis itu memutuskan untuk menekuni seni patung.

Bakat terpendamnya perlahan tergali hingga menghasilkan sejumlah karya fenomenal.

Karya patung realisnya meninggalkan sebuah identitas dan sosok kepahlawanan.

Kini, karya patung Azmir telah tersebar di tanah air bahkan mancanegara.

Sarat nilai historis bukan sekadar seni belaka.

Berita Rekomendasi

Sejak berada di depan pagar rumahnya di Kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, deretan patung karya Azmir telah tampak terpajang memenuhi teras depan.

Di antaranya, patung Prof. Dr. H. Tabrani Rab, patung Lis Shao Bo, patung Jenderal Sudirman yang tengah berdiri di sebuah batu, patung Taufik Kiemas, dan patung Ainun Habibie.

Pria dengan nama lengkap Azmir Azhari (67) itu tengah duduk santai saat pagi menjelang siang di teras.

Halaman selanjutnya >>>

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas