Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mulai Hari Ini, Polisi Dikerahkan Awasi Dua TPU untuk Pemakaman Jenazah Korban Covid-19

pPolisi akan mulai melakukan giat patroli ketat di dua Tempat Pemakaman Umum (TPU) rujukan korban Covid-19 pada hari ini, Senin (6/4/2020).

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Mulai Hari Ini, Polisi Dikerahkan Awasi Dua TPU untuk Pemakaman Jenazah Korban Covid-19
TribunJakarta.com/Elga Hikari Putra
Mobil jenazah antre untuk memakamkan jenazah dengan SOP Covid-19 di TPU Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat, Minggu (5/4/2020). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, polisi akan mulai melakukan giat patroli ketat di dua Tempat Pemakaman Umum (TPU) rujukan korban Covid-19 pada hari ini, Senin (6/4/2020).

Dia mengatakan, dua TPU yang menjadi rujukan pemerintah tersebut merupakan TPU Tegal Alur Jakarta Barat dan TPU Pondok Rangon Jakarta Timur

"Mulai hari kami sudah jalankan untuk pelaksanaan patroli dan menunjukkan kesiapan polri dalam antisipasi di kedua TPU tersebut," kata Yusri kepada awak media, Senin (6/4/2020).

Ia mengatakan, nantinya personil yang berjaga akan mengawasi dan mengantisipasi adanya penolakan warga terkait penolakan pemakaman korban Covid-19. Termasuk juga kemungkinan adanya keluarga korban yang menolak untuk dimakamkan di tempat tersebut.

"Mereka bertugas dalam rangka antisipasi penolakan warga terhadap pemakaman korban covid-19 dan antisipasi keluarga korban yang ingin memaksakan diri mengikuti proses pemakaman," ujarnya. 

Baca: Korban Meninggal Makin Banyak, Petugas TPU Tegal Alur Gunakan Alat Berat untuk Gali Makam

Berita Rekomendasi

Diberitakan sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, pihaknya akan menerjunkan 60 personil untuk tim khusus pengamanan prosesi pemakaman jenazah korban virus Corona atau Covid-19.

Baca: Benarkah Mengonsumsi Vitamin C Dosis Tinggi Efektif untuk Tangkal Virus Corona?

Menurut Yusri, tim tersebut masing-masing akan dibagi menjadi dua regu. Di antaranya, 30 personil yang menjaga di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tegal Alur Jakarta Barat dan 30 personil di TPU Pondok Rangon Jakarta Timur.

Baca: Garuda Pangkas Penerbangan Domestik dan Internasional

"Jumlah personil seluruhnya ada 60 dibagi 2 masing-masing 30 orang untuk pengamanan di TPU Tegal Alur Jakarta Barat dan TPU Pondok Rangon Jakarta Timur," kata Yusri kepada awak media, Senin (6/4/2020).

Dari 30 orang yang berjaga di masing-masing TPU, nantinya akan ada 4 orang yang akan membantu pemakaman apabila diperlukan oleh petugas makam. Sisanya, akan menghalau keluarga korban yang mencoba melakukan penolakan pemakaman.

"Disiapkan 4 orang yang gunakan APD yang bertugas membantu pemakaman bila diperlukan oleh pihak makam. Dan 26 orang pengamanan di luar untuk menghimbau dan menghalau masyarakat atau keluarga jenazah yg melakukan penolakan pemakaman," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas