Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Salurkan 1 Ton Beras, Hasnaeni Wanita Emas Berharap Wabah Corona Jadi Momentum Bantu Sesama

Hasnaeni menyalurkan bantuan total satu ton beras kepada 100 kepala keluarga (KK) di Gowa, Sulawesi Selatan.

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Salurkan 1 Ton Beras, Hasnaeni Wanita Emas Berharap Wabah Corona Jadi Momentum Bantu Sesama
TRIBUNNEWS/DENNIS DESTRYAWAN
Hasnaeni Moein 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wabah virus corona mempengaruhi sisi kesehatan hingga perekonomian masyarakat. Guna membantu upaya pemerintah mengatasi wabah ini, sejumlah elemen masyarakat ikut meringankan beban mereka yang terdampak.

Salah satunya Hasnaeni atau yang kerap disapa "Wanita Emas".

Hasnaeni menyalurkan bantuan total satu ton beras kepada 100 kepala keluarga (KK) di Gowa, Sulawesi Selatan.

"Saya distribusikan sejumlah bantuan berupa beras kepada masyarakat yang membutuhkan," ujar Hasnaeni, dalam keterangan tertulisnya, Senin (27/4/2020).

Baca: Jawaban Soal Kelas 4-6 SD Belajar dari Rumah TVRI Selasa, 28 April 2020

"Masing-masing beras 10 kilogram per KK," imbuhnya.

Adapun bantuan serupa disebut akan terus didistribusikan berkala selama pandemi ini berlangsung.

Berita Rekomendasi

Ia berharap upaya semacam ini bisa ditiru pihak lain kepada warga di sekitarnya yang mengalami kesulitan.

Sehingga wabah corona bisa dijadikan momentum mereka yang berkecukupan saling bahu-membahu bersama pemerintah meringankan beban masyarakat terdampak.

"Mari bersama-sama kita bergotong-royong meringankan beban hidup masyarakat di tengah pandemi Covid-19 ini," kata dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas