Tak Ingin Dimiliki Orang Lain, Pria di Pancoran Ini Siram Wajah Pacar Dengan Air Aki
Polisi akhirnya menangkap A (30) pelaku penyiraman air aki kepada seorang wanita di daerah Kalibata
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Annas Furqon Hakim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polisi akhirnya menangkap A (30) pelaku penyiraman air aki kepada seorang wanita di daerah Kalibata, Jakarta Selatan.
Insiden ini yang dilatarbelakangi kasus percintaan ini berakhir dengan penyiraman terhadap RA (32) wanita yang sudah memiliki suami.
Pelaku kabur setelah menyiram wajah korban dengan air aki untuk menghindari kejaran polisi.
Berbagai upaya dilakukan A (30) untuk menghindari kejaran polisi.
A merupakan pelaku penyiraman air aki ke wajah seorang wanita berinisial RA (32) di kawasan Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan.
A menjadi buronan polisi selama lebih dari sepekan, sebelum tertangkap pada Minggu (10/5/2020).
Baca: Bisnis Restoran AS Bisa Bangkrut dan PHK Jutaan Orang, Jika Pemerintah Gagal Berikan Stimulus
Baca: Direktur Olahraga Fiorentina Mengaku Federico Chiesa Diminati Klub Asal Inggris
Baca: Pengamat: Peran Plt Sekjen PSSI Seharusnya Hanya Administratif
"Dia (pelaku) sengaja menghindari kejaran kami. Dia gunduli rambutnya biar tidak ketahuan," ujar Kanit Reskrim Polsek Pancoran Iptu Wahidin saat dikonfirmasi, Selasa (12/5/2020).
Wahidin mengatakan, pelaku diringkus di kawasan Fatmawati, Cilandak, Jakarta Selatan.
"Sudah ditangkap hari Minggu kemarin sekitar jam 17.00. Waktu ditangkap dia lagi di pangkalan ojek di seberang Fatmawati," tutur dia.
Peristiwa ini terjadi di dekat Stasiun Duren Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu (2/5/2020) sore, dan viral di media sosial.
Kapolsek Pancoran Kompol Johanis Soeprijanto mengungkapkan, penyiraman ini dilatarbelakangi hubungan percintaan.
Dari keterangan yang diperoleh polisi, korban mengaku ingin bercerai dengan suaminya.
Namun, sang suami enggan berpisah.
"(Pelaku) masih cinta, tapi ceweknya nggak mau. Akhirnya daripada diambil orang lain, ceweknya disiram pakai air aki," ujar dia.
Akibat kejadian ini, RA mengalami luka di bagian wajah, tepatnya di kelopak mata sebelah kiri. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Hindari Kejaran Polisi, Pelaku Penyiraman Air Aki di Pancoran Gunduli Rambutnya