Pedagang Pasar di Klender Positif Virus Corona Bertambah, Totalnya Ada 5 Orang
Berdasarkan data yang diperoleh, pedagang Pasar Perumnas Klender yang terinfeksi virus corona jadi lima orang
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kasus virus corona atau Covid-19 sempat ditemukan di Pasar Perumnas Klender, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.
Kasus Covid-19 tersebut yakni seorang pedagang pasar.
Baca: Nasaruddin Umar: Mari Bersahabat dengan Musibah, Jangan Meratapi
Jumlahnya kini bertambah.
Berdasarkan data yang diperoleh, pedagang Pasar Perumnas Klender yang terinfeksi virus corona totalnya menjadi lima orang.
Kepala Puskesmas Kecamatan Duren Sawit, Rita Wedya Astuti mengatakan jumlah pedagang yang terkonfirmasi Covid-19 bertambah tiga.
"Hasil uji spesimen swab ada kemarin ada tiga yang positif. Ketiganya sudah dirujuk ke RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet," kata Rita saat dikonfirmasi di Jakarta Timur, Rabu (28/5/2020).
Tiga pedagang tersebut positif setelah mengikuti rapid test dan swab yang digelar Puskesmas Duren Sawit pada Jumat (22/5/2020) lalu.
Mereka diduga tertular dari pasangan suami istri (Pasutri) pedagang Pasar Perumnas Klender yang terkonfirmasi sebelumnya.
"Sekarang kita melanjutkan penelusuran ke pedagang lain yang memiliki riwayat kontak langsung dengan pasien terkonfirmasi," ujarnya.
Rita menuturkan hasil uji spesimen swab dari Labolatorium Kesehatan Daerah (Labkesda) sudah disampaikan ke Perumda Pasar Jaya.
Baca: Jawa Barat Siap Adaptasi dan Terapkan New Normal, Ada Protokol Baru untuk Tempat Usaha
Pun kepada gugus tugas penanganan Covid-19 di tempat tiga pedagang tersebut berdomisili agar guna memudahkan penelusuran.
"Tiga pedagang ini KTP luar DKI Jakarta, tapi tinggalnya masih di Kecamatan Duren Sawit. Di Kelurahan Malaka Jaya dan Malaka Sari," tuturnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul: Bertambah, Jumlah Pedagang Pasar Perumnas Klender yang Positif Covid-19 Jadi 5 Orang
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.