Dua Karyawan Positif Covid-19, Aeon Mall BSD Beri Penjelasan
Dua karyawan yang terinfeksi merupakan tim administrasi dan tidak berhubungan langsung dengan customer
Penulis: Reynas Abdila
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
"Sejak kemarin sudah dilakukan Rapid Test kepada seluruh tenant yang bekerja di Aeon Mall Pagedangan," kata Hendra Tarmizi selaku juru bicara gugus tugas Covid-19 Kabupaten Tangerang saat dikonfirmasi, Jumat (7/8/2020) dilansir Tribun Jakarta.
Menurutnya, sejak kemarin sudah dilaksanakan rapid test gelombang pertama kepada 280 pegawai Aeon Mall dan hasilnya semua non-reaktif.
"Pada tanggal 6 Agustus 2020 telah dilakukan rapid test pertama sebanyak 280 orang yang hasilnya non reaktif, sisanya masih berlanjut sampai dengan hari ini," sambung Hendra.
Masih penjelasan Hendra, dua karyawan Aeon Mall Positif Covid-19 berawal pemeriksaan di RS. Bethsaida dengan keluhan awal sakit kepala.
Kedua orang tersebut merupakan orang manajemen mal yang kemudian dilakukan swab test pada tanggal 26 juli.
Hasil test keluar tanggal 28 Juli 2020 dan hasilnya positif Covid-19.
"Kemudian pada tanggal 28 Juli 2020 dilakukan swab test kepada 26 orang yang yang hasilnya negatif pada tanggal 30 Juli 2020," ungkap Hendra.
Kini, satu orang diantaranta dirawat di RSUD Kota Tangerang dan satu orang lagi melakukan isolasi mandiri di rumahnya.
Untuk sementara waktu penutupan Aeon Mall BSD City telah dilakukan sejak tanggal 6 Agustus 2020 sampai dengan tanggal 12 Agustus 2020.