Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

22 Adegan Rekonstruksi Penembakan Bos Pelayaran: Diikuti 12 Tersangka dan Akting Kesurupan

Otak penembakan terhadap pengusaha pelayaran ini adalah NL. Perempuan berusia 34 tahun ini merupakan karyawati

Editor: Sanusi
zoom-in 22 Adegan Rekonstruksi Penembakan Bos Pelayaran: Diikuti 12 Tersangka dan Akting Kesurupan
Warta Kota/Nur Ichsan
Petugas kepolisian melakukan rekonstruksi kasus pembunuhan bos perusahaan ekspedisi PT Dwi Putra Tirtajaya, Sugianto, di Ruko Royal Gading Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (25/8/2020). Sebanyak 8 adegan dari 44 adegan dilakukan dalam rekonstruksi di lokasi tersebut. Pembunuhan itu diotaki oleh seorang perempuan berinisial NL yang merupakan karyawan korban sendiri. Warta Kota/Nur Ichsan 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebanyak 22 adegan rekonstruksi kasus penembakan bos PT Dwi Putra Tirtajaya, Sugianto (51) digelar di Polda Metro Jaya, Selasa (25/8/2020).

Rekonstruksi dilanjutkan dengan adegan penembakan terhadap korban di lokasi kejadian yakni sekitar Ruko Royal Gading Square, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading.

Rekonstruksi di Kelapa Gading dilakukan sebanyak delapan adegan.

22 adegan di Polda Metro

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan 22 adegan rekonstruksi itu terkait perencanaan pembunuhan yang diotaki oleh Nur Luthfiah (34), karyawan korban.

"Untuk rekonstruksi adegan perencanaan pembunuhan yang digelar di Mapolda Metro Jaya, sedikitnya ada 22 adegan yang diperagakan para tersangka," kata Yusri, Selasa (25/8/2020).

Kemudian rekonstruksi dilanjutkan dengan adegan penembakan terhadap korban di lokasi kejadian yakni sekitar ruko Royal Gading Square, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading.

Berita Rekomendasi

Dia mengatakan, rekonstruksi ini dilakukan untuk penyesuaian antara fakta yang ada di lapangan dengan berita acara pemeriksaan (BAP) para saksi dan tersangka.

"Tujuannya untuk lebih meyakinkan lagi berkas pemeriksaan yang ada dan disusun penyidik," ungkap Yusri.

Delapan adegan di Kelapa Gading

Duabelas pelaku penembakan pengusaha Sugianto (51) ikut dalam adegan rekonstruksi di Ruko Royal Gading Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (25/8/2020).

Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, ada delapan adegan yang akan diperagakan di lokasi penembakan bos ekspedisi pelayaran itu.


"Di Kelapa Gading sendiri ada delapan adegan," ucap Yusri Yunus, Selasa (25/8/2020).

Yusri Yunus mengatakan, rekonstruksi di Royal Gading Square menjadi tempat pokok peristiwa penembakan.

Halaman
1234
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas