Panitia Beberkan Rangkaian Acara Maulid Nabi dan Pernikahan Putri Rizieq Shihab
Haris Ubaidillah membeberkan rangkaian acara Maulid Nabi Muhammad SAW dan pernikahan Putri Habib Rizieq Shihab yang digelar pada malam ini
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Johnson Simanjuntak
Qabilah Saadah Alba’alawiy merupakan trah keturunan Nabi Muhammad SAW yang masuk Nusantara ketika penyebaran Islam.
Mereka tersusun silsilah atau asal usul keluarga hingga berabad-abad dari Hadramut (Yaman) hingga ke Tanah Abang (Jakarta).
Silsiah keturunan Nabi Muhammad SAW berdasarkan garis keturunan Sayyidah Fatimah Ra yang menikah dengan Sayyidina Ali bin Abi Thalib Ra.
Dari trah inilah penamaan untuk menghormati para keturunan Nabi Muhammad SAW disebut Habib atau Habaib (jamak).
Adapun, keturunan Alawiyyin di Indonesia terbanyak berasal dari keluarga Al Attas atau Alatas.
Di urutan kedua adalah Al Haddad, ketiga Assegaf dan Alaydrus.
Akurasi silsilah keturunan Nabi Muhammad SAW di Indonesia dicatat oleh Rabithah Alawiyah.
Rabithah Alawiyah merupakan organisasi pencatat keturunan Nabi Muhammad SAW.
Keorganisasian tersebut disahkan sejak 1928 silam di Bogor.
Berdasarkan Rabithah Alawiyah inilah, keturunan Alaydrus diketahui menjadi pengurus pertama perkumpulan tersebut.
Kala itu, Abdullah Ali Alaydrus didapuk menjadi Wakil Ketua II seperti yang dimuat di majalah “Ar-Rabithah” edisi Perdana bulan Sya’ban 1346 H Tahun Pertama yang ditulis sendiri oleh sekretaris Rabithah Alawiyah waktu itu yaitu Syd. Ahmad Abdullah Assagaf.(*)