Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakilnya Riza Patria Positif Covid-19
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, terkonfirmasi positif Covid-19. Anies terkonfirmasi positif berdasarkan hasil pemeriksaan swab test
Penulis: Gigih
Editor: Pravitri Retno W
Padahal sebelumnya, Anggota Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) DKI Jakarta Naufal Firman Yursak mengonfirmasi bahwa Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat ini dalam keadaan sehat. Hasil swab test Covid-19 juga menyatakan Anies negatif Corona.
Diketahui Anies melakukan swab test usai partnernya yakni Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 pada Jumat (27/11/2020) lalu.
"Alhamdulillah Pak Gubernur sehat, hasil swab beliau negatif," ungkap Naufal saat dikonfirmasi, Senin (30/11/2020).
Kabar mengenai hasil swab test Anies juga dibenarkan oleh Kepala Dinas Kesehatan DKI Widyastuti. Ia menyatakan Anies dalam kondisi sehat dan tetap mengikuti rapat bersama SKPD DKI.
"Sehat, barusan rapat sehat," ucap Widyastuti.
(Tribunnews.com/Dionisius Arya Bima Suci//Danang Triatmojo/Gigih)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.