Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rekayasa Lalin Imbas Pembongkaran Pedestal Tol Kunciran-Cengkareng di Ruas Jakarta-Tangerang

Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad Irra Susiyanti mengatakan akan ada rekayasa lalu lintas imbas dari pekerja

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Rekayasa Lalin Imbas Pembongkaran Pedestal Tol Kunciran-Cengkareng di Ruas Jakarta-Tangerang
HANDOUT
Jasa Marga mulai mengenakan tarif untuk setiap kendaraan yang melintas di Jalan Tol JORR II Ruas Kunciran-Serpong mulai hari Jumat, 20 Desember 2019 pukul 00.00 WIB 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad Irra Susiyanti mengatakan akan ada rekayasa lalu lintas imbas dari pekerjaan proyek Jalan Tol Kunciran-Cengkareng terkait pembongkaran pedestal. 

Irra mengatakan pembongkaran pedestal proyek Jalan Tol Kunciran-Cengkareng milik PT Jasamarga Kunciran Cengkareng akan berdampak pada Ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang. 

"Sebagai upaya memastikan keamanan dan keselamatan pengguna jalan, Jasamarga Metropolitan Tollroad dan PT Wijaya Karya selaku kontraktor pelaksana proyek pembangunan Jalan Tol Kunciran-Cengkareng bersama Kepolisian akan melakukan rekayasa lalu lintas di sekitar lokasi pekerjaan, tepatnya di KM 15+000 Ruas Jakarta Tangerang arah Merak," ujar Irra, dalam keterangannya, Jumat (22/1/2021). 

Irra menjelaskan bahwa pelaksanaan pekerjaan pembongkaran pedestal akan dilaksanakan mulai hari ini sampai seminggu ke depan atau tepatnya Jumat (28/1) pada periode window time pukul 22.00 - 04.00 WIB. 

Baca juga: Pemasangan Kamera E-TLE Tahun Ini Akan Diterapkan di Jalan Tol dan Jalur TransJakarta

"Selama pekerjaan berlangsung bahu luar dan lajur 1 akan ditutup. Setelah selesai pekerjaan, window time bahu luar dan lajur 1 akan dibuka kembali," kata dia. 

Lebih lanjut, Irra mengatakan Jasa Marga memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat pekerjaan tersebut. 

"Diimbau kepada pengguna jalan agar tetap berhati-hati, memperhatikan rambu-rambu dan arahan petugas, serta mengatur waktu perjalanannya," tandasnya. 

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas