Dinilai dapat Tanggulangi Banjir, Wakil Gubernur DKI Jakarta Apresiasi Kinerja Lintas Dinas Pemprov
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengapresiasi seluruh jajaran lintas dinas Pemerintah Provinsi
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengapresiasi seluruh jajaran lintas dinas Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dengan ucapan terima kasih.
Hal itu diungkapkan Bang Riza (sapaan akrabnya) karena dirinya menilai saat ini kinerja jajarannya bekerja secara baik dalam menanggulangi banjir di Ibu Kota.
"Alhamdulillah sampai kini, berkat partisipasi warga, Pemprov DKI mampu mengendalikan banjir," ucapnya dikutip dari twitter resmi @BangAriza, Minggu (14/2/2021).
"Terima kasih kami untuk seluruh petugas lintas dinas," katanya.
Baca juga: Bandara Halim Perdanakusuma Siapkan 2 Mobil Pompa Air Antisipasi Banjir
Tidak hanya itu, Wakil Anies Baswedan itu juga menyatakan, selama ini seluruh jajaran yang ada di Pemprov DKI selalu menjalin kerja sama untuk menanggulangi bencana banjir.
Berdasarkan pantauan Tribunnews.com, dalam postingan twitter tersebut, Bang Riza menampilkan gambar dirinya saat sedang meninjau pintu Air Marina, Jakarta Utara, kemarin.
"Pak Gub Anies dan seluruh jajaran selalu koordinasi dan mengecek ke lapangan. Ini kemarin saat kami meninjau Pintu Air Marina," tukasnya.
Baca juga: Antisipasi Banjir, AP II Memperkuat Sistem Drainase di Bandara Halim Perdanakusuma
Dalam cuitannya tersebut, Bang Riza mendaptakan beragam interaksi serta komentar dari netizen.
Di mana hingga Minggu (14/2/2021) pukul 13.12 WIB terdapat 34 akun netizen yang berkomentar, 102 retweet serta 652 akun netizen menyukai.