Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tukang Es Kelapa Ceritakan Penggerebekan Prostitusi di Tebet: 15 ABG Digiring Masuk Mobil Polisi

Seorang tukang es kelapa jadi saksi penggerebekan prostitusi di Tebet, dia mengakui setiap hari banyak ABG keluar masuk ke Hotel Reddoorz TIS Square.

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in Tukang Es Kelapa Ceritakan Penggerebekan Prostitusi di Tebet: 15 ABG Digiring Masuk Mobil Polisi
TribunJakarta/Annas Furqon Hakim
Suasana di Reddoorz TIS Square, Tebet, Jakarta Selatan setelah digerebek terkait kasus prostitusi online, Kamis (22/4/2021). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Baru-baru ini Polda Metro Jaya menggerebek prostitusi online di kawasan Tebet, Jakarta Selatan.

Belasan ABG diamankan dari Hotel Reddoorz TIS Square, Tebet, Jakarta Selatan.

Selain para ABG, pria hidung belang dan sejumlah barang bukti turut diangkut petugas.

Kesaksian Tukang Es Kelapa Saksikan Penggerebekan

Jajaran Ditreskrimum Polda Metro Jaya menggerebek Reddoorz TIS Square, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (21/4/2021) sekitar pukul 23.30 WIB.

Edi seorang tukang es kelapa mengaku mengetahui penggerebekan tersebut.

Sebab, mobil polisi parkir tepat di depan lapaknya.

BERITA REKOMENDASI

"Ada delapan mobil parkir depan sini, nggak biasanya kan ramai kayak gitu," ujar Edi saat ditemui di lokasi.

prostitusi ABG tebet
Suasana di Reddoorz TIS Square, Tebet, Jakarta Selatan setelah digerebek terkait kasus prostitusi online, Kamis (22/4/2021).

Mulanya Edi tidak mengetahui mobil-mobil yang parkir di depan Reddoorz adalah kepunyaan polisi.

"Pas mereka naik, terus turun lagi bawa cewek-cewek itu baru saya paham itu polisi. Ya kayak digiring gitu ke mobil," ujar dia.

"Ada laki-laki juga yang dibawa, mungkin pengelola (Reddoorz) kali, saya juga nggak tahu persis," tambahnya.

Edi mengungkapkan, mayoritas perempuan yang diamankan polisi masih remaja.


"Kebanyakan masih kecil-kecil, ya belasan tahun lah kalau lihat sekilas ya," tutur Edi.

Baca juga: 3 Dugaan Korupsi di Damkar Depok: Pengadaan Sepatu, Mobil Operasional dan Pemotongan Dana Insentif

Banyak ABG Keluar Masuk

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas