Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kepala Toko Susun Rencana Satu Minggu untuk Bobol Minimarket di Jakarta Selatan

Agus menjelaskan, salah satu dari empat pelaku merupakan karyawan minimarket, yakni pemuda berinisial RZ.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Kepala Toko Susun Rencana Satu Minggu untuk Bobol Minimarket di Jakarta Selatan
TribunJakarta/Annas Furqon Hakim
Polres Metro Jakarta Selatan menggelar konferensi pers pengungkapkan kasus pencurian di minimarket di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Jumat (7/5/2021). 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Annas Furqon Hakim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komplotan pencuri minimarket di Jalan Buncit Raya, Pancoran, Jakarta Selatan, diringkus polisi.

Wakil Kepala Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Antonius Agus Rahmanto mengatakan, otak pelaku pencurian adalah pemuda berinisial RZ (25).

RZ merupakan orang dalam yang menjabat sebagai kepala toko.

Sedangkan tiga pelaku lainnya adalah P (20), S (19), dan R (18).

"Dia (RZ) bahkan punya jabatan di sana, jabatannya dia kepala toko," kata Agus saat konferensi pers di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jumat (7/5/2021).

Baca juga: Dibantu Orang Dalam, Kepala Toko Terlibat Pencurian di Minimarket Pancoran 

Berdasarkan keterangannya kepada polisi, RZ mengaku telah lama merencanakan aksi pencurian ini.

Berita Rekomendasi

"Kurang lebih seminggu dia merencakan ini. Dia tahu karena dia orang dalam," ujar Agus.

Brankas berisi uang puluhan juta Rupiah raib digasak komplotan maling tersebut.

Agus mengungkapkan, total uang yang dicuri para pelaku dari dalam brankas mencapai Rp 87.447.440.

"Selain itu pelaku juga mengambil sejumlah rokok setara Rp 7 juta," ujar dia.

Tak sampai 24 jam berhasil diamankan

Polisi menangkap para pelaku pencurian di minimarket di Jalan Buncit Raya, Pancoran, Jakarta Selatan.

Wakapolres Metro Jakarta Selatan AKBP Antonius Agus Rahmanto mengatakan, keempat pelaku adalah RZ (25), P (20), S (19), dan R (18).

Halaman
12
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas