Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

TPU Tanah Kusir Minta Ahli Waris Patuhi Imbauan Gubernur Untuk Tidak Berziarah Sementara

Namun demikian, kata Gunawan, masih saja ada peziarah yang datang di Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriyah pada hari ini, Kamis (13/5/2021).

Penulis: Gita Irawan
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in TPU Tanah Kusir Minta Ahli Waris Patuhi Imbauan Gubernur Untuk Tidak Berziarah Sementara
Tribunnews.com/Gita Irawan
Kepala Satuan Pelaksana Taman Pemakaman Umum Tanah Kusir, Gunawan, di TPU Tanah Kusir Jakarta Selatan pada Kamis (13/5/2021). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Satuan Pelaksana Taman Pemakaman Umum Tanah Kusir, Gunawan, meminta kepada para ahli waris untuk mematuhi imbauan Gubernur DKI Jakarta untuk tidak melaksanakan ziarah makam sejak Rabu 12 Mei 2021 hingga 16 Mei 2021.

Gunawan mengatakan, setelah ia menerima imbauan tersebut pada 11 Mei 2021, pihaknya sudah melaksanakan sejumlah upaya.

Upaya tersebut antara lain pemasangan spanduk di sejumlah lokasi, pemasangan tali plastik perintang di area parkir TPU Tanah Kusir Jakarta Selatan, hingga berkeliling mengimbau para peziarah yang masih nekat datang.

Namun demikian, kata Gunawan, masih saja ada peziarah yang datang di Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriyah pada hari ini, Kamis (13/5/2021).

Gunawan mengatakan, ketika ditegur atau ditanya petugas keamanan, para peziarah tersebut mengemukakan sejumlah alasan di antaranya ada yang bilang jenazah baru dimakam, tidak sempat bertemu saat pemakaman, hingga mengaku saudara dari daerah.

Baca juga: Pemkot Bekasi Tutup Sementara TPU untuk Ziarah Makam Mulai 12-16 Mei 2021

"Bahkan tadi Pamdal saya sudah mengimbau, maaf ya, ya dibilang marah juga tidak, ya ngomongnya mungkin agak ini juga. Saya kan harus persuasif menegurnya juga. Saya mohon kesadarannya semua ahli waris dengan adanya imbauan Pak Gubernur ya tolonglah, kita kan sedang sama-sama jaga kesehatan di situasi saat ini (pandemi covid-19)," kata Gunawan di TPU Tanah Kusir Jakarta Selatan pada Kamis (13/5/2021).

Namun demikian, kata dia, sebagian ahli waris telah mengetahui imbauan tersebut melalui media massa.

Berita Rekomendasi

Hal itu diketahuinya ketika mereka menelpon langsung kepadanya untuk mencari tahu mengenai imbauan tersebut.

"Alhamdulillah kalau saya lihat di sini agak berkurang. Kelihatannya hanya 30% yang ziarah dibandingkan kemarin waktu munggah (awal masuk bulan Ramadan). Relatif sepi," kata Gunawan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas