Hari Pertama Lebaran Taman Impian Jaya Ancol Dipadati 25.000 Pengunjung
25.000 pengunjung memadati kawasan Taman Impian Jaya Ancol, pada hari pertama Lebaran 2021, pengelola sebut sama seperti hari Sabtu dan Minggu.
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebanyak 25.000 pengunjung memadati kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, Kamis (13/5/2021) pada hari pertama Lebaran 2021.
Head of Corporate Secretary PT Pembangunan Jaya Ancol Agung Praptono mengatakan meski begitu jumlah pengunjung pada hari pertama libur Lebaran masih di bawah 30 persen.
“Untuk di hari pertama lebaran ini sampai dengan saat ini (pukul 17.00 WIB), pengunjung yang sudah masuk di kawasan Ancol sekitar 25.000 orang,” ujar Agung, di lokasi.
Baca juga: Hari Pertama Lebaran 896 Kendaraan Diminta Putar Balik di Gerbang Tol Cikarang Barat
Kebanyakan di antara puluhan ribu pengunjung tersebut datang untuk menghabiskan waktu di pinggir pantai bersama kerabat dan keluarga.
Pengunjung yang datang untuk rekreasi adalah mereka yang memiliki KTP DKI Jakarta dan sudah memesan tiket masuk secara online atau daring.
“Di hari pertama ini sebenarnya sama seperti Sabtu Minggu ya antusiasnya,” ungkapnya.
Agung mengungkapkan pihaknya menerapkan protokol kesehatan yakni melakukan pembatasan jumlah pengunjung hingga menjaga jarak antara satu dengan yang lain.
Selain itu pihaknya juga bekerja sama dengan stakeholder seperti kepolisian dan Satpol PP untuk melakukan imbauan kepada pengunjung.
“Untuk mengantisipasi keramaian di titik tertentu kita juga melakukan penyekatan tadi, arah pintu masuk timur karena kita lihat pengunjung ramai jadi kita tutup sementara,” sambungnya.
Agung mengimbau kepada masyarakat yang ingin rekreasi ke Taman Impian Jaya Ancol agar terlebih dulu membeli tiket secara daring.
Baca juga: Hari Pertama Lebaran, Masyarakat Padati Kawasan Pantai Ancol Jakarta Utara
Pasalnya masih ada masyarakat yang tidak tahu harus membeli tiket secara daring terlebih dahulu agar bisa masuk.
Alhasil mereka yang tertahan di pintu gerbang menimbulkan kemacetan.
“Saya imbau untuk masyarakat agar bisa membeli tiket secara online dari rumah. Jadi begitu sampai gerbang sudah mempersiapkan tiketnya,” urainya.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Taman Impian Jaya Ancol Dipadati 25.000 Pengunjung saat Libur Idul Fitri, Masih di Bawah 30 persen,