Perluas Ruang Hijau, Pemprov DKI Bangun Taman Kota di 12 Lokasi Sepanjang 2021
Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta Suzy Marsitawati mengatakan, belasan taman ini akan dibangun di empat wilayah kota administrasi.
Editor: Malvyandie Haryadi
Ketiga, melibatkan dan meningkatkan peran serta masyarakat dan dunia usaha dalam penyediaan, peningkatan kualitas dan pemeliharaan RTH privat dan publik.
Selanjutnya, mempertahankan dan pengembangan sempadan sungai dan kanal sebagai RTH dan pengendalian banjir.
Kelima, RTH publik yang dimiliki masyarakat dibebaskan secara bertahap sesuai dengan kemampuan pemerintah daerah.
Terakhir, proaktif berkoordinasi dengan Badan Pengelola Aset Daerah (BPAD) untuk skema penyediaan lahan fasilitas sosial (fasos) dan fasilitas umum (fasum).
“Hingga kini Pemprov DKI terus berupaya melibatkan masyarakat dalam tahap awal perencanaan pembangunan taman di lingkungan mereka,” ujarnya.
Suzi juga terus mendorong pihak swasta turut ambil bagian dalam program Corporate Social Responsibility (CSR).
“Kami mengharapkan perusahaan tergerak untuk melakukan CSR guna meningkatkan peran sosial dunia usaha untuk menjadi manfaat bagi masyarakat,” kata Suzi.
Berikut 12 lokasi pembangunan taman kota:
1. Taman Pejatian
Alamat: Jalan Pasar Minggu Nomor 8/33A, Kelurahan Pejaten Baret, Pasar Minggu, Jakarta Selatan
2. Taman Gantara
Alamat: Jalan H. Raya Nomor 7A RT 005 RW 010, Jakarta Selatan
3. Taman Lingkar Putri Hijau
Alamat: Jalan Lingkar Putri Hijau Nomor 21 RT 010 RW 005, Jakarta Selatan
4. Taman Sambas Asri
Alamat: Jalan Panglima Polim Raya, Kelurahan Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
5. Taman Waru
Alamat: Jalan Waru, Kelurahan Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan
6. Taman Samin Neong
Alamat: Jalan Tol Lingkar Luar (TB Simatupang), Kelurahan Susukan, Ciracas, Jakarta Timur