Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gunakan Kode RFS, Polda Metro Jaya Cek Pelat Nomor Mobil Rachel Vennya Saat Jalani Pemeriksaan

polisi bakal menyelidiki keaslian pelat B139RFS pada mobil Toyota Vellfire warna hitam yang ditumpangi Rachel Vennya usai menjalani pemeriksaan di Pol

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Gunakan Kode RFS, Polda Metro Jaya Cek Pelat Nomor Mobil Rachel Vennya Saat Jalani Pemeriksaan
Tribunnews/Jeprima
Selebgram Rachel Vennya bersama kekasihnya, Salim Nauderer dan sang manajer, Maulida Khairunia didampingi kuasa hukumnya tiba di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (21/10/2021). Mereka bertiga hadir untuk memenuhi panggilan penyidik atas kasus kabar ketiganya kabur dari Wisma Atlet Pademangan setelah tiga hari menjalani karantina Covid-19 usai berlibur dari luar negeri. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelat nomor mobil selebgram Rachel Vennya mencuri perhatian publik.

Hal itu diketahui usai mobil yang menjemputnya diketahui memakai pelat khusus RFS.

Mengetahui hal tersebut, polisi bakal menyelidiki keaslian pelat B139RFS pada mobil Toyota Vellfire warna hitam yang ditumpangi Rachel Vennya usai menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya.

Pengecekan keaslian pelat nomor itu lantaran ada dugaan bahwa pelat tersebut digunakan tidak sesuai aturan.

Diketahui, mobil yang menjemput Rachel usai diperiksa pada Kamis (21/10/2021) malam terpasang kode RFS di mobil Toyota Vellfire berwarna hitam.

"Kalau pindah (pelat) nomor ya pasti enggak boleh. Harus sesuai dengan TNKB-nya. Makanya saya cek dulu di komputer manajemen nomor polisi," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono saat dihubungi, Jumat (22/10/2021).

Baca juga: Fakta Baru Kasus Rachel Vennya Kabur Karantina: Dibantu Dua Oknum TNI, Polisi Cecar 35 Pertanyaan

Argo menambahkan, apabila pemasangan pelat nomor itu tidak sesuai dengan peruntukannya bisa dilakukan penindakan.

Berita Rekomendasi

Penggunaan RFS sendiri hanya boleh digunakan oleh pihak tertentu di antaranya pejabat pemerintah.

"Kalau nomornya tidak sesuai itu bisa kita tindak. RFS kan jelas penggunaannya untuk tertentu saja," ucap Argo.

Meski begitu, Argo menyampaikan bahwa pelat RFS di mobil Toyota Vellfire milik Rachel itu bukan untuk kendaraan milik pejabat.

Menurutnya, pelat RFS yang terpasang di mobil pejabat itu terdiri dari empat digit dan diawali dengan angka 1.

"Jadi sepertinya dia beli pelat biasa cuma dibikin ala-ala kodenya RFS biar kelihatan kayak pejabat. Tapi itu bisa dimiliki oleh umum asal sesuai TNKB," ujar Argo.

Rachel Vennya menjalani pemeriksaan soal dugaan dirinya kabur dari karantina di Wisma Atlet Pademangan usai berlibur di Amerika Serikat.

Rachel menjalani pemeriksaan oleh penyidik selama 9 jam dan dicecar 35 pertanyaan oleh penyidik Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Usai diperiksa, Rachel meninggalkan Polda Metro Jaya dengan menggunakan mobil Toyota Vellfire warna hitam bernomor polisi B139RFS.

Uniknya, saat ia tiba di Polda Metro Jaya, Rache menggunakan mobil Toyota Vellfire berpelat nomor B777RVN. 
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas