Pura-pura Beli Nasi Bungkus, Maling Gasak Handphone di Warung Milik Ifan
Aksi pencurian handphone terjadi di satu warung makan Jalan Madrasah I Blok L3, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur pada Kamis (10/2/2022).
Editor: Wahyu Aji
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Bima Putra
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aksi pencurian handphone terjadi di satu warung makan Jalan Madrasah I Blok L3, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur pada Kamis (10/2/2022) sekira pukul 17.00 WIB.
Pemilik warung sekaligus korban, Ifan mengatakan handphone miliknya digondol maling yang merupakan seorang pria dan sempat berpura-pura sebagai pelanggan dan memesan nasi bungkus.
"Dia masuk ke sini, ada ibu saya yang melayani. Dia beli, dia mau pesan nasi bungkus. Terus ibu saya mulai melayani, dari situ dia mulai mengawasi tuh," kata Ifan di Jakarta Timur, Jumat (11/2/2022).
Saat ibu korban lengah karena sedang menyiapkan pesanan nasi, pelaku mendekati handphone milik Ifan yang tergeletak di satu meja dekat dispenser karena sedang dicas.
Setelah mendapati warung dalam keadaan sepi, pelaku kembali berupaya mengalihkan perhatian ibu Ifan dengan memesan air lalu bergegas menggondol handphone Ifan.
"Dia melihat (gerak-gerik) ibu saya, terus ambil handphone yang lagi dicas, terus dikantongin. Nah pas ibu saya ngasih gelas dia justru bilang mau masukkin motor depan pagar," ujarnya
Baca juga: Detik-detik Suami Bunuh Istri Usai Bercinta di Duren Sawit, Sempat Sandiwara Saat Lihat Jasad Korban
Ifan menuturkan awalnya dia dan sang ibu sempat mengira pelaku bakal kembali untuk mengambil pesanan nasi bungkus yang belum dibayarkan, nahas mereka justru tertipu.
Mereka baru menyadari jadi korban pencurian setelah mendapati handphone milik Ifan yang dicas raib lalu mengecek rekaman CCTV menyorot kejadian saat pelaku beraksi.
"Ibu saya panik pas tahu, teriak maling tapi udah enggak ada orangnya. Saya udah bikin laporan di Polsek Duren Sawit. Mudah-mudahan pelaku bisa tertangkap," tuturnya.
Artikel ini sudah pernah tayang di TribunJakarta dengan judul Pesan Nasi Bungkus, Akal-akalan Maling Curi Handphone Pemilik Warung di Duren Sawit