Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diadang saat Kabur Kalah Tawuran, Gangster Bacok Tiga Warga di Depok, 6 Pelaku Ditangkap

Polisi ungkap motif dibalik kelompok pelaku buat onar hingga bacok tiga warga, ternyata karena mereka diadang saat kalah tawuran.

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in Diadang saat Kabur Kalah Tawuran, Gangster Bacok Tiga Warga di Depok, 6 Pelaku Ditangkap
ilustrasi tawuran full 

TRIBUNNEWS.COM, PANCORAN MAS - Gerombolan remaja bersenjata tajam yang buat onar hingga bacok tiga warga Depok berhasil diringkus.

Dari belasan pelaku, polisi telah menangkap 6 di antaranya, bahkan ada yang sebagai pelaku pembacokan utama dan yang membawa senjata tajam.

Setelah didalami, ternyata kelompok pelaku membacok tiga warga Depok karena mereka sempat diadang warga saat kabur karena kalah tawuran.

Baca juga: Kritik Pedas PDIP Tanggapi Anggaran Sirkuit Formula E di Ancol Mendadak Bengkak Rp 10 Miliar

Akibat pembacokan itu, tiga warga Depok dilarikan ke rumah sakit hingga harus dijahit untuk menutup luka bacokan.

Berikut kronologi pembacokan, keterangan korban hingga keterangan polisi.

Asyik Santap Nasi Uduk Usai Pulang Mancing, Warga Depok Diserang Gerombolan Remaja Bersenjata Tajam

Tiga warga menjadi korban penyerangan sekelompok orang pada Minggu (6/3/2022) dini hari kemarin di kawasan Cagar Alam, Pancoran Mas, Kota Depok.

Berita Rekomendasi

Mereka yakni IS (27), SU (34), dan IA (44) mengalami luka bacok di beberapa bagian tubuhnya.

Seorang korban, IS, mengatakan, dirinya harus mendapatkan beberapa luka jahitan akibat terkena bacokan pada bagian punggung.

Ia juga mengatakan, dirinya baru saja selesai mancing bersama teman-temannya, dan singgah di sebuah toko alat pancing.

"Di toko umpan kita sedang mesan nasi uduk, beberapa suap makan tiba-tiba datang gerombolan bocah-bocah remaja sekitar 10 motor. Satu motor bonceng tiga orang terus langsung nyerang pakai sajam (senjata tajam)," katanya dikonfirmasi wartawan, Senin (7/3/2022).

Baca juga: Balita di Depok Meninggal Kesetrum, Pria yang Bantu Menolong Juga Tewas hingga Terpental 

Dirinya yang terkapar ditolong warga sekitar dan langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapat perawatan.


"Di rumah sakit gak tahu kalau ada dua orang korban warga lainnya yang terluka parah dibacok sama para pelaku," bebernya.

"Harapannya aparat kepolisian dapat segera menangkap para pelaku supaya tidak membuat resah dan jatuh korban lagi," timpalnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas