Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Banjir di Panunggangan Utara Tangerang: Lurah Tegaskan 67 KK Terdampak Belum Perlu Dievakuasi

Akibat banjir tersebut, 67 kepala keluarga (KK) menjadi korban banjir namun tidak dievakuasi.

Editor: Erik S
zoom-in Banjir di Panunggangan Utara Tangerang: Lurah Tegaskan 67 KK Terdampak Belum Perlu Dievakuasi
WARTA KOTA
ILUSTRASI Banjir menggenangi RT 01 dan RT 02 di RW 05, Kelurahan Panunggangan Utara, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang Banten, Selasa (5/4/2022) malam. 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG-  Banjir menggenangi RT 01 dan RT 02 di RW 05, Kelurahan Panunggangan Utara, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Banten, Selasa (5/4/2022) malam.

Akibat banjir tersebut, 67 kepala keluarga (KK) menjadi korban banjir namun tidak dievakuasi.

Ketinggian banjir mencapai 60 sentimeter hingga Selasa malam.




Lurah Panunggangan Utara Wardi menyebutkan, sebanyak 67 KK itu tidak dievakuasi karena dirasa belum diperlukan.

Baca juga: 13 RT di Jakarta Terendam Banjir Akibat Hujan Deras dan Luapan Kali Sunter: Berikut Daftarnya

"Enggak (dievakuasi), sementara enggak. Enggak perlu (dievakuasi)," ujar Wardi, saat dihubungi, Selasa.

Pihak Kelurahan Panunggangan Utara dan Kecamatan Pinang, kata dia, hendak mendata warga yang bakal melaksanakan sahur.

"Untuk masalah sahur dan segala macam, kita sedang usahakan sama Pak Camat (Pinang)," tutur Wardi. "Ini lagi dikomunikasikan, didata dulu," sambungnya.

BERITA TERKAIT

Di sisi lain, Wardi mengakui bahwa banjir yang ada sampai memasuki kediaman warga. "Ini ketinggian hampir 60 sentimeter. Ya semuanya masuk (banjir memasuki rumah warga)," ucapnya.

Wardi mengatakan, banjir di sana disebabkan oleh hujan deras yang mengguyur Kota Tangerang dan ketinggian dua RT itu yang tergolong rendah.

Sementara itu, drainase yang berada di kedua permukiman itu tergolong kecil sehingga banjir sulit surut.

"Iya jadi airnya terlalu banyak, debitnya terlalu banyak, cuma saluran ke jalan rayanya kecil," sebut Wardi.

Baca juga: Diguyur Hujan Deras 2 Jam, Belasan Titik Permukiman Warga di Kota Bekasi Tergenang Banjir

Menurut dia, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang masih menyedot banjir di RT 01 dan RT 02.

"Lagi penyedotan di lokasi, penyedotan berlangsung oleh BPBD," sebut dia. Wardi memperkirakan, banjir di kedua permumikan warga itu akan surut pada Rabu (6/4/2022) subuh.

Namun, dia berharap banjir dapat segera surut sebelum sahur.

"Subuh biasanya surut, ya mudah-mudahan sebelum sahur besok (Rabu)," kata dia.

Baca juga: Truk Terseret Banjir Saat Dicuci di Sungai Dodu Kota Bima

Sebagai informasi, BPBD Kota Tangerang mencatat ada 17 titik di wilayah itu yang terendam banjir dengan ketinggian bervariasi. Jumlah ini berdasarkan data hingga pukul 20.00 WIB.

Berdasarkan data tersebut, banjir tertinggi berada di Jalan Layang (fly over) Taman Cibodas, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, yang mencapai 1 meter.

Penulis : Muhammad Naufal

Artikel ini telah tayang di Kompas.com

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas