H+3 Lebaran, Masyarakat Berbondong-bondong Bawa Keluarga Liburan di Monas
Masuk ke bagian dalam IRTI-Monas, tampak puluhan masyarakat yang tengah menyantap makan siang bersama keluarga.
Penulis: Ibriza Fasti Ifhami
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ibriza Fasti Ifhami
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kawasan Monumen Nasional (Monas) ramai pengunjung pada Selasa (25/4/2023) atau H+3 Lebaran.
Pantauan Tribunnews.com, sejak pagi masyarakat sudah tampak hilir-mudik saat memasuki kawasan IRTI-Monas.
Sebagian masyarakat ada yang baru tiba di Monas.
Sedangkan beberapa pengunjung lainnya ada yang tengah mengantre bus di halte Transjakarta IRTI-Monas.
Masuk ke bagian dalam IRTI-Monas, tampak puluhan masyarakat yang tengah menyantap makan siang bersama keluarga.
Baca juga: Wisman Asal Malaysia Ini Berlibur ke Monas Pada Lebaran 2023: Di Sini Orang Bahagia
Sementara itu, ratusan masyarakat lainnya tampak tengah berteduh di bawah rindangnya pepohonan besar di taman yang tak jauh dari kawasan tugu Monas.
Menelisik ke bagian utama Monas, yang terdapat museum dan diorama sejarah Indonesia.
Tampak baik orang dewasa dan anak-anak mengantre panjang untuk bisa masuk ke dalam museum di dalam tugu Monas.
Dengan demikian, ribuan masyarakat yang datang ke kawasan Monas didominasi oleh mereka yang membawa keluarga untuk berlibur.
Satu di antaranya, Atun (45), warga Ciater, Serpong, Tangerang Selatan.
Saat ditemui di IRTI-Monas, ia tengah duduk dan menggendong sang anak yang masih balita.
Atun mengungkapkan, datang bersama beberapa tetangganya.
"Bersebelas. Ramai-ramai," ucapnya, saat ditemui, Selasa ini.
Atun mengatakan, baru datang di Monas, Selasa siang ini.
Sebelum berwisata ke Monas, Atun memastikan sang anak untuk makan terlebih dahulu.
"Belum masuk ke dalam. Ini baru datang, lagi makan dulu sebelum anak-anak main," katanya.