Bambu Panjang untuk Agustusan Jadi Senjata Warga Lumpuhkan Maling NMAX di Radio Dalam
Bambu panjang untuk persiapan perayaan Agustusan warga kompleks jadi senjata warga menangkap maling Yamaha NMAX di Gandaria, Jakarta Selatan.
Penulis: Fahmi Ramadhan
Editor: Choirul Arifin
Akan tetapi disaat yang sama, Yana menyebut langsung berkoordinasi dengan petugas keamanan lain yang berada diujung komplek agar menutup portal di lokasi tersebut.
"Nah pas adek saya bilang 'A motor diambil yang Nmax' langsung saya teriak maling, maling," ujarnya.
Pada saat itu ke empat pelaku itu pun kata Yana coba melarikan diri, namun warga yang kala itu sedang kerja bakti langsung mencegah ke empatnya agar tak melarikan diri.
Setelah kejadian itu, akhirnya selang 15 menit aparat kepolisian datang ke lokasi dan langsung membawa para pelaku tersebut.
Sebelumnya diberitakan, tiga pelaku pencurian dengan pemberatan (curat) jadi bulan-bulanan warga, usai terciduk maling motor merk Yamaha N Max di Jalan Antena 3, Radio Dalam, Jakarta Selatan.
Tiga pelaku yang berhasil dibekuk warga berinisial R (23), RE (19), dan N (19), dan aksi pencurian mereka lakukan Selasa (18/7/2023) sekitar pukul 09.30 WIB.
Aksi komplotan maling itu pun diketahui warga dan mereka bisa dibekuk.
Kapolsek Kebayoran Baru Kompol Tribuana Roseno mengatakan, pihaknya langsung menuju TKP untuk mengamankan ketika pelaku tersebut. Kemudian pelaku dibawa ke Polsek Metro Kebayoran Baru, guna melakukan proses lebih lanjut.
Atas peristiwa ini, pihak kepolisian juga telah mengamankan sejumlah barang buktinya, di antaranya, satu unit motor N MAX milik korban, dua unit sepeda motor milik pelaku, dua buah senjata api mainan, beberapa kunci T, hingga satu linggis kecil.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.