Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Motif Pelaku Bunuh Mahasiswa UI di Depok: Iri Korban Lebih Kaya, Terlilit Tagihan Kos dan Pinjol

Polisi menyebut motif pelaku membunuh mahasiswa UI lantaran iri korban lebih kaya dan memiliki tagihan kos dan pinjol.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Motif Pelaku Bunuh Mahasiswa UI di Depok: Iri Korban Lebih Kaya, Terlilit Tagihan Kos dan Pinjol
Istimewa via Kompas.com
AAB (berbaju hitam) (23), mahasiswa yang membunuh adik tingkatnya, MNZ (19), saat ditangkap pihak kepolisian pada Jumat (4/8/2023). Polisi menyebut motif pelaku membunuh mahasiswa UI lantaran iri korban lebih kaya dan memiliki tagihan kos dan pinjol. 

Tak butuh waktu lama, pelaku pun berhasil diamankan.

"Dari situ kami mencari keterangan saksi. Jurang dari tiga jam, alhamdulillah pelaku berhasil kami bekuk," tuturnya.

Dalam penangkapan tersebut, Nirwan mengungkapkan pihaknya turut menyita barang bukti berupa pisau lipat yang diduga digunakan pelaku untuk menghabisi nyawa korban.

"Alat yang digunakan untuk menghabisi pelaku sudah kita amankan, pisau lipat lumayan bagus lah pisaunya," ujarnya.

Kronologi Penemuan

Masih dikutip dari Tribun Jakarta, Nirwan mengungkapkan penemuan jasad MNZ berawal dari rekan korban yang tidak bisa menghubungi yang bersangkutan.

Dirinya mengatakan, korban memiliki tugas untuk membimbing mahasiswa baru UI.

BERITA REKOMENDASI

Alhasil, sambung Nirwan, keluarga korban pun mendatangi kamar kos untuk mengetahui keadaan MNZ.

"Karena memang korban habis pulang (balik) dari kampung, mahasiswa UI dia. Dia dapat tugas untuk membimbing mahasiswa baru," kata Nirwan.

"Mungkin (korban) tidak bisa dihubungi akhirnya ada keluarganya di sini mendatangi kosannya," timpalnya lagi.

Baca juga: Mahasiswa UI Ditemukan Tewas dengan Sejumlah Luka Tusuk di Dada

Sesampainya di kos korban, keluarga pun menyebut, kondisi pintu dalam keadaan terkunci sehingga harus dipaksa untuk didobrak.

"Digedor enggak bisa, pintu dikunci. Penjaga kosan membuka, akhirnya ditemukan (dalam keadaan tak bernyawa terbungkus plastik)," papar Nirwan.


Korban Ditusuk Berulang Kali di Dada

Nirwan mengungkapkan berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, ditemukan adanya beberapa luka tusuk di dada korban.

"Lukanya di dada lumayan banyak, lebih dari satu (tusukan)," katanya.

Sementara jasad korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati untuk kepentingan autopsi.

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)(Tribun Jakarta/Dwi Putra Kesuma)(Kompas.com/Muhammad Naufal)

Artikel lain terkait Mahasiswa UI Tewas di Kos

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas