Mayat Terbungkus Sarung di Pamulang Tangsel Diduga Korban Pembunuhan: Ada Luka Sayat di Leher
Mayat pria terbungkus kain sarung di Pamulang, Tangerang Selatan, adalah korban pembunuhan
Editor: Erik S
Namun, ia tidak mendekat untuk memastikan isi dalam kain itu.
"Saya pikir sudah tahunan saya angkat sampah di situ, baru ini ada orang buang sampah sembarangan. Ora (tidak) dah, ora ada yang bayar, biarin aja," kata Karsit.
Karsit kemudian melanjutkan mengangkut sampah, lalu membiarkan jasad yang terbungkus kain itu. Ia baru mengetahui isi dalam kain adalah mayat setelah mendengar cerita dari warga.
"Saya muter lalu nongkrong di warkop, ngopi dulu. Tiba-tiba ada orang cerita katanya ada mayat. Yasudah kami melihat, karena ingin tahu. Bener (isinya jasad orang)," kata Karsit.
Baca juga: Setelah Mayat dalam Koper, Kini Ditemukan Mayat Wanita dalam Lemari
Warga sekitar menduga, mayat sengaja dibuang di pinggir jalan di dekat tanah kosong, Sabtu pag antara pukul 05.00 WIB sampai dengan pukul 05.30 WIB.
"Soalnya tadi waktu salat shubuh saya lewat belum ada, terus saya pulang salat juga lewat belum ada. Mungkin ada yang buang antara pukul 5 subuh sampai 5.30 an," kata Tata, salah seorang warga di lokasi, dilansir dari laman kabar6.
Menurut Tata, selepas salat subuh dia melihat keberadaan minibus berwarna gelap yang terparkir persis di dekat lokasi penemuan mayat.
Posisi minibus, jatanya menghadap ke arah jalan.
"Memang ada mobil berhenti jenis minibus diesel warna gelap. Jadi berhenti lama, lampu mengarah ke depan," ungkap dia.
Tata mengaku saat itu tidak menaruh rasa curiga.
Sebab minibus itu berada di dekat rumah warga lainnya yang diketahui juga memiliki kendaraan serupa.
"Karena yang punya rumah ini juga ada mobil diesel juga, jadi saya nggak curiga tadinya," ucapnya.
Menurut Tata, dari informasi yang didapatnya kondisi mayat disebutkan penuh luka.
Diantaranya luka bacok di punggung dan tangan.
Baca juga: Mayat Lelaki yang sudah Membusuk dan Dipenuhi Belatung Ditemukan dalam Hutan Kateri Malaka