Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ojol Tewas Setelah Terlindas Truk Boks di Flyover Bandengan Jakbar

Seorang sopir ojek online tewas usai terjatuh dari sepeda motornya dan masuk ke dalam kolong sebuah truk hingga terlindas.

Penulis: Abdi Ryanda Shakti
Editor: Erik S
zoom-in Ojol Tewas Setelah Terlindas Truk Boks di Flyover Bandengan Jakbar
NST
ilustrasi jenazah 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Taryono (62), seorang sopir ojek online (ojol) tewas setelah mengalami kecelakaan lalu lintas di Flyover Bandengan, Tambora, Jakarta Barat pada Jumat (24/5/2024) sekira pukul 11.00 WIB.

Korban tewas usai dirinya terjatuh dari sepeda motornya dan masuk ke dalam kolong sebuah truk hingga terlindas.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Jakarta Barat AKP Joko Siswanto menyebut kecelakaan lalu lintas itu bermula ketika truk boks berpelat B 9234 BCD yang dikemudikan Budi Alamsyahi melaju di lokasi dari arah barat menuju timur.

Baca juga: Motif Pelaku Pembunuhan Pria di Ponorogo yang Direkayasa Kecelakaan

"Tepatnya diturunan Flyover Bandengan, Tambora, Jakarta Barat, menabrak sepeda motor Honda B 3880 UFH dikendarai saudara Taryono yang melaju searah di depan kiri," kata Joko dalam keterangannya, Jumat.

Saat itu, korban sempat dibantu dengan dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tangerang untuk mendapatkan perawatan.

Namun, nyawa Taryono tidak tertolong dan akhirnya meninggal dunia.

Berita Rekomendasi

Belum diketahui pasti penyebab kecelakaan ini. Polisi masih melakukan pemeriksaan intensif terhadap sopir truk boks tersebut.

"Masih dalam proses penyelidikan," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas