Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pembunuhan Bocah Perempuan di Bekasi Diduga Terkait Perdukunan, Ada Sesajen di Rumah Terduga Pelaku

Polisi menemukan sejumlah barang yang diduga terkait praktik perdukunan di rumah terduga pelaku pembunuhan bocah perempuan di Bekasi.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Pembunuhan Bocah Perempuan di Bekasi Diduga Terkait Perdukunan, Ada Sesajen di Rumah Terduga Pelaku
Yusuf Bachtiar/TribunJakarta.com
Lokasi penemuan jasad bocah perempuan 9 tahun di Kelurahan Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi, Minggu (2/6/2024). 

Hingga akhirnnya warga Bersama keluarga RT setempat mendatangi rumah DS pada Sabtu (1/6/2024) sore.

Setelah polisi datang, warga pun lantas menggeledah rumah DS.

Kecurigaan warga pun ternyata benar, korban ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di lubang pompa air yang berada di belakang rumah DS.

"Ditemukannya di sumur, dibungkus karung, masih seger (jasadnya) kayaknya belum lama meninggalnya," kata Umah, warga setempat.

Lubang tempat penemuan jasad korban memiliki diameter 60 x 60 centimeter dengan kedalaman sekitar dua meter.

Umah menambahkan, pelaku saat digerebek seolah tak memiliki rasa bersalah dan hanya diam saat diinterogasi.

Polisi selanjutnya membawa terduga pelaku ke Polres Metro Bekasi Kota.

Berita Rekomendasi

Sementara jasad korban dievakuasi lalu dilarikan ke RS Polri Kramat Jati Jakarta.

Penulis: Yusuf Bachtiar

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Polisi Temukan Sesajen, Pembunuhan Bocah 9 Tahun di Bekasi Diduga untuk Praktik Perdukunan

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas