Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Lokasi Pelantikan Presiden 20 Oktober di Kawasan Senayan, Jakarta
Berikut adalah rekayasa lalu lintas yang diberlakukan di sekitar lokasi pelantikan, yakni Gedung MPR/DPR, Senayan, Jakarta.
Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Bobby Wiratama
TRIBUNNEWS.COM - Sehubungan dengan adanya Pelantikan Presiden & Wakil Presiden Terpilih Periode 2024 - 2029 pada Minggu (20/10/2024), Dishub DKI Jakarta memberlakukan Rekayasa Lalu Lintas di sekitar lokasi pelantikan, yakni Gedung MPR/DPR, Senayan, Jakarta.
Berikut adalah rekayasa lalu lintas yang diberlakukan di sekitar lokasi pelantikan:
a. Lalu Lintas dari Arah Timur (Pasar Senen) ke Barat (Arah Tomang) dapat melalui Jalan Gunung Sahari-Jalan Dr. Sutomo- Jalan Gedung Kesenian-Jalan Lapangan Banteng Utara - Jalan Katedral - Jalan Veteran - Jalan Suryapranoto - Jalan Balikpapan-Jalan Kyai Caringin - Jalan Tomang Raya dst;
b. Lalu Lintas dari Arah Barat (Tomang) menuju Arah Timur (Pasar Senen) dapat melalui Jalan Tomang Raya - Jalan Kyai Caringin - Jalan Balikpapan - Jalan Suryapranoto - Jalan Ir. Haji Juanda - Jalan Pos dst;
c. Lalu Lintas dari Utara ke Selatan dapat melalui Jalan Ir. H. Juanda - Jalan Pos - Jalan Gedung Kesenian - Jalan Lapangan Utara - Jalan Lapangan Banteng Barat - Jalan Pejambon-Jalan M Ridwan Rais ke arah Rasuna Said dst;
d. Lalu Lintas dari Utara ke Selatan dapat melalui Jalan Gunung Sahari - Jalan Kramat Raya - Jalan Salemba-Jalan Proklamasi-Jalan Tambah-Jalan Prof. Dr. Sahardjo dst;
e. Lalu Lintas dari Arah Utara (Tanah Abang) menuju Arah Timur (Pancoran) dapat melalui Jalan KH Mas Mansyur Jalan Prof. Dr. Satrio-Jalan Casablanca Raya-Jalan HR Rasuna Said - Jalan Gatot Subroto dst;
f. Lalu lintas dari Arah Barat (Slipi) menuju Arah Timur (Pancoran) dapat melalui Jalan Slipi I-Jalan Jatibaru Raya-Jalan Fachrudin-Jalan KH Mas Mansyur Jalan Prof. Dr. Satrio - Jalan Casablanca Raya-Jalan HR Rasuna Said-Jalan Gatot Subroto dst;
g. Lalu lintas dari Arah Barat (Petamburan) menuju Arah Timur (Pancoran) dapat melalui Jalan KS Tubun-Jalan Kebon Jati-Jalan Facrudin-Jalan KH Mas Mansyur Jalan Prof. Dr. Satrio - Jalan Casablanca Raya-Jalan HR Rasuna Said-Jalan Gatot Subroto dst;
h. Lalu lintas dari Arah Timur (Manggarai) menuju Arah Barat (Palmerah) dapat melalui Jalan Galunggung-Jalan RM Margono Joyohadikusumo-Jalan Penjernihan I - Jalan Penjompongan Raya dst;
i. Lalu lintas dari Arah Barat (Palmerah) menuju Arah Timur (Manggarai) dapat melalui Jalan Tentara Pelajar - Jalan Palmerah Timur - Jalan Penjompongan Raya-Jalan Penjernihan I- Jalan RM Margono Joyohadikusumo - Jalan Galunggung dst;
Baca juga: Sekjen Gerindra Pastikan Pertemuan Prabowo-Megawati Tak Akan Terjadi Sebelum Pelantikan Presiden
j. Lalu Lintas dari Arah Timur (Pancoran) menuju Arah Utara (Tanah Abang) dapat melalui Jalan Gatot Subroto-Jalan HR Rasuna Said-Jalan Prof. Dr. Satrio-Jalan KH Mas Mansyur dst;
k. Lalu Lintas dari Arah Timur (Pancoran) menuju Arah Selatan (Blok M) dapat melalui Jalan Jenderal Gatot Subroto-Jalan Terusan HR Rasuna Said atau dapat melalui Jalan Kapten Tendean-Jalan Woltermonginsidi-Jalan Trunojoyo-Jalan Panglima Polim dst;
l. Lalu Lintas dari Arah Selatan (Blok M) menuju Arah Utara (Tanah Abang) dapat melalui Jalan Panglima Polim-Jalan Sisingamangaraja-Jalan Hang Lekir I-Jalan Asia Afrika-Jalan Gerbang Pemuda-Jalan Bendungan Jatiluhur-Jalan Bendungan Hilir-Jalan KH Mas Mansyur dst.