Kronologis Lengkap Sopir Truk Ugal-ugalan Tabrak 16 Kendaraan: Dikejar & Diamuk Warga, Sopir Melawan
Truk yang dikemudikan secara ugal-ugalan itu diburu massa karena menabrak 16 kendaraan yang terdiri dari 10 mobil dan enam sepeda motor.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kamis (31/10/2024) sekira pukul 15.30 WIB, suasana di Tugu Adipura Kota Tangerang mendadak ramai.
Kemacetan parah terjadi tepatnya di Jalan Veteran, Babakan, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang melebihi hari-hari biasanya di persimpangan empat arah jalan tersebut.
Bunyi klakson kendaraan hingga teriakan warga terdengar sangat nyaring ketika mengejar sebuah Truk Wings Box berwarna hijau dan silver.
Truk yang dikemudikan secara ugal-ugalan itu diburu massa karena menabrak 16 kendaraan yang terdiri dari 10 mobil dan enam sepeda motor.
Baca juga: Polisi Pastikan Korban Luka Truk Ugal-ugalan di Tangerang 7 Orang, 4 Masih Dirawat
Kejadian bermula saat truk yang dikemudikan seorang pemuda berinisial JFN (24) datang dari arah Cikokol menuju Cipondoh, Kota Tangerang.
Di pertengahan jalan, tepatnya di Traffic Light Markas Kodim 0506/Tangerang, truk tersebut menabrak sebuah mobil Suzuki Ertiga.
Bukannya berhenti untuk bertanggungjawab, JFN yang sebenarnya merupakan kernet truk tersebut malah tancap gas melarikan diri ke arah Jalan KH Hasyim Ashari.
Truk itu menabrak pengendara sepeda motor hingga pejalan kaki dan kembali kabur.
Truk yang cukup besar itu terus melaju di jalan dua arah yang tak terlalu besar ke arah Jalan Nerogtog, Graha Raya, Banjar Wijaya dan kembali ke Jalan KH Hasyim Ashari.
Bahkan, truk tersebut sempat melawan arah hingga menyeruduk sejumlah pengendara lainnya.
Dari Jalan KH Hasyim Ashari, truk itu kembali menuju Jalan Veteran sampai ke Tugu Adipura yang menjadi monumen bersejarah Kota Tangerang.
Baca juga: Kondisi Sopir Truk Kontainer Ugal-ugalan setelah Diamuk Massa di Tangerang, Dirawat di Rumah Sakit
Lagi-lagi, bukannya berhenti, JFN malah memutar balik ke arah awal di Bundaran Tugu Adipura.
Beruntung, ban truk terselip hingga akhirnya terjebak di tanaman sekitar tugu.
Amarah warga pun memuncak ketika truk tersebut berhenti.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.