Keluarga Teroris: Benar Ini Memang Bapak Saya
Sekitar pukul 15.10 wib. jenazah M Jusuf (52) alias Ujang Michrodin alias Abu Abi, teroris yang tewas ditembak tim Densus 88 di Cikampek, Jawa Barat beberapa pekan lalu (14/05/2010), akhirnya dibawa pulang keluarganya.
Editor: Prawira
TRIBUNNNEWS.COM, JAKARTA - Sekitar pukul 15.10 wib. jenazah M Jusuf (52) alias Ujang Michrodin alias Abu Abi, teroris yang tewas ditembak tim Densus 88 di Cikampek, Jawa Barat beberapa pekan lalu (14/05/2010), akhirnya dibawa pulang keluarganya.
Sesaat sebelum jenazah keluar, hujanpun turun dan memaksa mobil ambulan yang akan membawa jenazah ke Pandeglang Banten, untuk memarkirkan bagian belakang mobil ke pelataran Gedung Instalasi Forensik Kepolisian (IFK) RS Sukanto, agar jenazah terhindar dari hujan.
Sejak pukul 14.00 keluarga M Jusuf datang ke Gedungd IFK, dengan mengendarai sebuah mobil Suzuki APV berwarna silver bernopol F 1227 GQ. Dari mobil tersebut turun dua orang anggota keluarga untuk mengurus administrasi pengeluaran jenazah M Jusuf.
Setelah sekitar satu jam di dalam, akhirnya rombongan keluar, diikuti dengan jenazah M Jusuf, yang dibungkus peti mati kayu berwarna coklat.
Anak ke dua dari M. Jusuf, Wawan menuturkan bahwa jenazah akan langsung dikuburkan, di kampung Moncor, Desa Cilentung, Pulasari, Banten.
"Tidak ada penolakan dari warga" tutur Wawan kepada wartawan sesaat sebelum jenazah ayahnya dibawa pulang, Selasa, (25/05/2010).
Menurutnya ciri-ciri fisik sang bapak banyak memiliki kesamaan dengan jenazah yang tersimpan di Gedung IFK RS Sukanto,. 'kami yakin jenazah ini memang bapak," katanya.
Dengan dibawanya jenazah M. Jusuf, maka jenazah yang terisa di gedung IFK RS Sukanto adalah Danu Ramdani serta jenazah yang belum teridentifikasi yang disebut dengan Mr. X. (Tribunnews/Nurmulia Rekso P).