Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ibunda tak Tahu Wafid Tersangka

Ibunda tercinta ternyata tak pernah mengetahui jika anaknya, Sesmenpora Wafid Muharam terjerat kasus suap.

Penulis: Vanroy Pakpahan
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Ibunda tak Tahu Wafid Tersangka
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Sekretaris Kemenpora, Wafid Muharam, menjadi saksi dengan terdakwa Direktur Marketing PT.Duta Graha Indah (DGI), M.El Idris, di Pengadilan Tipikor, Jakarta Selatan, Senin (8/8/2011). Wafid menjadi saksi terkait kasus dugaan penyuapan pada pembangunan wisma atlet SEA Games 26 di Palembang. (tribunnews/herudin) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ibunda tercinta ternyata tak pernah mengetahui jika anaknya, Sesmenpora Wafid Muharam terjerat kasus suap. Keluarga merahasiakan ihwal itu dari perempuan berusia 80 tahun tersebut. “Nggak disampaikan. Kalau nonton televisi, ada kasus Wafid, suka dimatiin televisinya,” ujar penasihat hukum Wafid, Erman Umar kala dihubungi Senin (29/8/2011).

Lantaran sang ibu tak tahu dirinya menjadi tahananlah, Wafid kemudian sangat ngotot ingin mengunjungi ibunya pada hari raya Idul Fitri ini. Pasalnya, sebelum tersangkut hukum, Wafid rutin mengunjungi sang ibu dua minggu sekali.

Ibu wafid, ungkap Erman, sudah lumpuh sejak dua tahun lalu akibat penuaan dan serangan stroke. Semenjak Wafid tak mengunjunginya karena harus mendekam di tahanan, perempuan yang tak lagi bisa bicara dengan baik itu tak pernah mau keluar rumah untuk menghangatkan diri.

Padahal di sisi perempuan lanjut usia itu, sudah ada saudara Wafid yang siap menggantikan posisi tersangka kasus suap pembangunan Wisma Atlet itu. “Nggak mau keluar rumah dipanasin,” kata Erman.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas