Tujuh Korban Sukhoi akan Dimakamkan di TPU Tanah Kusir
Sebanyak enam korban kecelakaan pesawat Sukhoi Super Jet 100, rencananya dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Rabu (23/5/2012).
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebanyak enam korban kecelakaan pesawat Sukhoi Super Jet 100, rencananya dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Rabu (23/5/2012).
Berdasarkan data yang diperoleh Tribun, sejumlah korban yang dimakamkan di pemakaman tersebut antara lain:
1. Wartawan majalah Angkasa Didik Nur Yusuf
2. Wartawan Majalah Angkasa, Dody Aviantara
3. Ade Arisanti dari Sky Aviation
4. H Eddy Satrio dari Pelita Air
5. Capt Gatot Purwoko dari Air Fast
6. Ganis Arman, Corporate Secretary PT Indonesia Air Transport
Sedangkan yang rencananya dimakamkan esok hari, adalah Ray Mundus Sukamnto dari Sky Aviation.
Pantauan Tribun, enam liang lahat korban yang rencananya dimakamkan hari ini, sudah digali sejak pagi. Bahkan, beberapa makam tampak sudah selesai digali. (*)
BACA JUGA
- Agung Laksono Pimpin Upacara Penyerahan Jenazah
- Anton Sayang Keluarga dan Peduli Lingkungan
- Tetangga Bantu Siapkan Kedatangan Jenazah Anton Daryanto
- 38 Vooreijder Kawal Jenazah Sampai Tujuan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.