KPK Kembali Periksa Wartawan Antara untuk Saksi Angelina
Jeffrey diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Anggota Komisi X DPR asal Fraksi Partai Demokrat Angelina Sondakh.
Penulis: Edwin Firdaus
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali memeriksa wartawan Antara Jeffrey Manuel Rawis, terkait kasus dugaan suap pembahasan anggaran di Kementerian Pemuda dan Olahraga dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Jeffrey diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Anggota Komisi X DPR asal Fraksi Partai Demokrat Angelina Sondakh.
Jeffrey hadir di Kantor KPK pukul 10.15 WIB. Mengenakan kemeja warna hijau tua, ia langsung bergegas masuk markas Abraham Samad Cs. Jeffrey bungkam dan tak banyak berkomentar terkait pemanggilannya.
Sebelumnya, Jeff juga pernah diperiksa untuk kasus dan tersangka yang sama, pada 7 Mei 2012. Kala itu, dia hanya mengaku masih kerabat Angie, sapaan Angelina Sondakh.
"Masih family Angie, satu kampung," kata Jeffrey.
Didesak dengan pertanyaan tentang keterkaitannya dengan kasus Angie, dengan tegas Jeffrey mengatakan bahwa pemeriksaan terhadap dirinya tidak berkaitan dengan uang.
"Tidak ada kaitan dengan uang," ujar mantan Kepala Biro LKBN Antara di Riau.
Nama Jeffrey sempat muncul pada persidangan kasus suap Wisma Atlet. Direktur Pemasaran PT Anak Negeri Mindo Rosalina Manulang, pernah membeber tentang dana Rp 5 miliar dari perusahaan milik M NAzaruddin ke Angelina Sondakh dan I Wayan Koster. Menurut Rosa, uang untuk Angie itu diserahkan melalui Jeffrey. (*)
BACA JUGA
- Publik Jangan Terkecoh Polemik Gedung Baru KPK
- Hary Tanoe Tahu Kasus Suap Restitusi Pajak PT BI
- KPK Panggil Sekda Riau untuk Dalami Berkas Lukman Abbas
- Hary Tanoe Tiba di KPK Tepat Pukul 10.00 WIB