MA akan Bina Moral Hakim Tipikor
Penangkapan dua hakim adhoc Pengadilan Tipikor oleh KPK di Semarang, Jawa Tengah pada pekan lalu, membuat MA terus berbenah.
Penulis: Edwin Firdaus
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penangkapan dua hakim adhoc Pengadilan Tipikor oleh KPK di Semarang, Jawa Tengah pada pekan lalu, membuat Mahkamah Agung (MA) terus berbenah.
Itu pula yang membuat MA berniat mengumpulkan hakim-hakim Pengadilan Tipikor yang bernaung di bawahnya, untuk diberikan pembinaan.
"Dalam waktu dekat kami akan kumpulkan hakim-hakim Tipikor di seluruh Indonesia. Kami akan lakukan pembinaan," kata Juru Bicara MA RIdwan Mansyur saat dihubungi, Kamis (23/8/2012).
Menurut Ridwan, pembinaan yang yang dilakukan menyangkut banyak hal. Di antaranya, aspek moral dari masing-masing pribadi hakim. (*)
BACA JUGA
- Heru Senang Dikunjungi Keluarga di Rutan KPK
- KPK Lengkapi Bukti Hakim Kartini
- Kubu Heru Bantah Jadi Inisiator Suap
- KPK Telusuri Keterlibatan Hakim Lainnya
Berita Rekomendasi