Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Setgab Gelar Rapat Sebelum Pertemuan Antasari

Sekretariat Gabungan (Setgab) partai koalisi ternyata menggelar rapat terkait kedatangan Antasari di DPR

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Setgab Gelar Rapat Sebelum Pertemuan Antasari
kompas

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekretariat Gabungan (Setgab) partai koalisi ternyata menggelar rapat terkait kedatangan Antasari di DPR. Hal itu diketahui oleh anggota Tim Pengawas (Timwas) Century Bambang Soesatyo.

"Setgab tadi malam rapat untuk pertemuan hari ini," kata Bambang di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (12/9/2012). Namun, ucapan Bambang, langsung ditentang oleh anggota Timwas asal Demokrat, Sutan Bathoegana.

"Pak Bambang, tolong bicara yang berhubungan saja," katanya. Sutan memprotes ucapan Bambang kepada pimpinan rapat Pramono Anung. Namun, Bambang yang mendapat protes itu hanya menjawab dengan santai.

"Saya salut dengan Pak Sutan, kemarin sudah diundang diperiksa KPK, tidak datang, kemudian belum diundang lagi, padahal biasanya KPK akan memanggil lagi," ucap Bambang.

Diketahui, pertemuan dengan Timwas Century ini dipimpin oleh Wakil Ketua DPR Pramono Anung dan dihadiri pula Ketua DPR Marzuki Alie. Sebanyak 22 anggota Timwas juga hadir dalam pertemuan ini untuk mendapat keterangan dari Antasari Azhar terkait pertemuan di Istana Negara pada 9 Oktober 2008.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas