Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Alasan PPP Jagokan Aher-Dedy Mizwar

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) optimistis memenangkan Pilkada Jawa Barat dengan mengusung Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar.

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Anwar Sadat Guna
zoom-in Ini Alasan PPP Jagokan Aher-Dedy Mizwar
Tribun Jakarta/JEPRIMA
Aktor senior sekaligus sutradara, Deddy Mizwar 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) optimistis memenangkan Pilkada Jawa Barat dengan mengusung Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar.

PPP merapat ke PKS dalam pertarungan Pilkada Jawa Barat.

Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan, Romahurmuziy, mengatakan, setidaknya terdapat empat alasan partainya optimistis memenangkan pilkada Jawa Barat.

Alasan pertama, pria yang akrab dipanggil Romy itu mengatakan Ahmad Heryawan merupakan gubernur yang berhasil mengawal Jabar untuk menjadi provinsi penyumbang tertinggi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional selama 5 tahun terakhir.

"Jabar adalah gudang ulama, pesantren, sekaligus budayawan/artis. Kombinasi keduanya dari pasangan Aher (Ahmad Heryawan)-Deddy Mizwar, akan melingkupi karakteristik yang khas warga Jabar," kata Romy kepada Tribunnews.com, Sabtu (10/11/2012).

Romy juga mengatakan mesin politik PPP-PKS sangat bisa diunggulkan, karena PKS terbukti memenangkan pilkada terakhir.

Berita Rekomendasi

Sedangkan PPP, katanya, terbukti memenangkan pilkada sebelumnya yang mengusung Nu'man Abdul Hakim sebagai Wakil Gubernur.

"Jadi pasangan ini maju dengan dukungan mesin politik terbaik partai yang pernah teruji," katanya.

Ia mengungkapkan, sekurangnya 5 kader PPP menjadi kepala daerah dari 26 kabupaten/kota di Jabar. "Belum lagi PKS juga ada beberapa. Ini akan menjadi kekuatan serius untuk memenangkan pasangan ini," tukasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas