Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Vitalia Sesya Berniat Ganti Uang Pemberian Ahmad Fathanah

Saat mendapat kesempatan berbicara, Vita mengapresiasi kinerja KPK

Penulis: Rachmat Hidayat
zoom-in Vitalia Sesya Berniat Ganti Uang Pemberian Ahmad Fathanah
TVone
Vitalia Shesya 

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA--Model cantik Vitalia Sesha Selasa (14/5/2013) malam muncul dalam acara Indonesia Lawyer Club (ILC) yang disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi TV One.

Saat mendapat kesempatan berbicara, Vita mengapresiasi kinerja KPK. Vita juga siap mengembalikan uang yang diberikan oleh Ahmad Fathanah jika memang diharuskan dan dianggap bagian dari pencucian uang.

"Vita mau jual anggota badan Vita ngga apa, untuk ganti uang yang Vita sendiri nggak melakukan korupsi," ujar Vita yang terlihat sedih dalam cara itu.

Namanya awal kali mencuat ke publik saat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil dirinya untuk menjadi saksi untuk Ahmad Fathanah yang sudah dijadikan tersangka dalam kasus impor daging sapi.

Mobil Honda Jazz pemberian Ahmad Fathanah yang diberikan kepadanya, sudah disita oleh KPK.

Dalam tayangan di ILC, Vita secara terbuka juga mengaku mendapat Iphone5. Kini barang pemberian Fathanah diakuinya sudah dijual. Sudah Vita jual. Sebelum dipanggil KPK, sudah Vita jual. Itu diminta lagi sama KPK," ujarnya.

Vita mengungkap, tak tahu persis pekerjaan Ahmad Fathanah sebenarnya. Diakuianya, Ahmad membiayai untuk ke rumah sakit serta uang untuk anak-anaknya dan keperluan lainnya.

Berita Rekomendasi

"Dan itu, kan sudah jadi daging ya. Dan Vita (uang pemberian Ahmad Fathanah) juga sudah dibelanjain. Sekarang Vita mobil juga ngga punya, rumah juga ngga punya," ungkapnya.

"Vita menghargai KPK dalam memberantas korupsi. Dan kalau memang, uang yang dikasih Mas Ahmad itu uang hasil korupsi, Vita akan ganti uang itu. Sebisa Vita, semampu Vita," kata Vita seraya mengatakan uang pemberian Ahmad Fathanah diminta oleh KPK.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas