Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Tanpa Kawalan Muncul di Lokasi Kejadian KRL Maut

Setelah Menhub EE Mangindaan dan enam anggota Komisi V DPR RI, giliran Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, datang ke lokasi kejadian.

Penulis: Abdul Qodir
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Jokowi Tanpa Kawalan Muncul di Lokasi Kejadian KRL Maut
Abdul Qodir/Tribunnews.com
Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo memberikan keterangan pers saat melihat lokasi kecelakaan maut antara KRL Commuter lain dan Truk Tangki BBM Pertamina, Senin (9/12/2013) malam. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com,  Abdul Qodir

TRIBUNNEWS.COM, BINTARO - Sejumlah pejabat berdatangan ke lokasi kejadian tabrakan KRL dan truk pengangkut BBM di perlintasan Pondok Betung, Pesanggrahan, Bintaro, Jakarta, pada Senin (9/12/2013).

Setelah Menhub EE Mangindaan dan enam anggota Komisi V DPR RI, giliran Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, datang ke lokasi kejadian. Joko Widodo datang dengan didampingi dua orang ajudan, tanpa voorijder sekitar pukul 22.30 WIB.

Gubernur yang akrab disapa Jokowi itu tampil di lokasi kejadian dengan mengenakan kemeja putih, celana panjang hitam, dan bertopi merah. Jokowi hanya sekitar 15 menit di tempat itu. Setelah melihat langsung proses evakuasi bangkai gerbong, Jokowi menyempatkan diri bersalaman dan berfoto dengan puluhan warga.

Jokowi juga sempat berbincang dengan Dirut PT KAI Ignatius Jonan dan Menhub EE Mangindaan.

"Kami setiap hari sudah ketemu kok. Enggak ada diskusi-diskusian. Kami sudah mengerti rencananya apa dan harus berbuat apa. Sekarang yang paling penting menjalankan itu, melaksanakan itu. Sudah tidak ada rencana-rencana lagi, enggak ada diskusi-diskusian lagi," kata Jokowi kepada wartawan.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas