Masyarakat Anggap DPR Tak Menjalankan Fungsi dengan Baik
Kepercayaan masyarakat terhadap Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) ternyata rendah. Hal itu terlihat dalam hasil survei
Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Widiyabuana Slay
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM - Kepercayaan masyarakat terhadap Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) ternyata rendah. Hal itu terlihat dalam hasil survei Cirus Surveyor Group yang dipaparkan di Restoran Pulau Dua, Senayan, Jakarta, Minggu (5/1/2014).
"Menurut responden DPR tidak menjalankan fungsinya, sekaligus tidak mengawasi pemerintah dengan baik," kata Direktur Riset Cirus Surveyors Group Kadek Dwita Apriani.
Hasil survei Cirus memperlihatkan sebanyak 53,6 persen responden menilai anggota DPR periode 2009-2014 tidak memperjuangkan anggaran kepentingan rakyat. Kemudian sebanyak 51,9 persen responden menilai anggota DPR belum melakukan pengawasan ternhadap pemerintah dengan baik.
Terakhir, sebanyak 47,9 persen responden menilai anggota DPR tidak membuat UU yang bermanfaat untuk kepentingan rakyat.
Hasil lainnya sebanyak 60,1 persen responden merasa anggota DPR tidak memperjuangkan aspirasi rakyat. Kemudian 50,1 persen responden merasa anggota DPRD Kab/kota tidak memperjuangkan aspirasi mereka. Lalu 58,4 persen responden merasa anggota DPRD Provinsi juga tidak memperjuangkan aspirasi rakyat.
Terakhir, sebanyak 59,7 persen responden tidak melihat anggota DPD berjuang untuk rakyat. Diketahui, responden dalam survei ini penduduk Indonesia berusia minimal 17 tahun atau sudah menikah dengan total 2200 orang di 33 provinsi.
Survei dilakukan dengan wawancara tatap muka melalui metode acak bertingkat. Kemudian dilakukan pengecekan lapangan sebanyak 15 persen dari total responden. Tingkat kepercayaan survei 95 persen dengan margin of error sebesar 2,2 persen. Survei dilakukan dari 20 November-30 Desember 2013.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.