Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Selain Akil, Mahfud MD Yakin Hakim MK Lainnya Bersih

meyakini tidak ada hakim konstitusi lainnya yang ikut bermain terkait kasus korupsi Akil Mochtar ini

Penulis: Abdul Qodir
zoom-in Selain Akil, Mahfud MD Yakin Hakim MK Lainnya Bersih
TRIBUN/DANY PERMANA
Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD (kanan) bersama tokoh nasional Try Sutrisno (dua kanan) dan tokoh lintas etnis lainnya mendeklarasikan pencapresan Mahfud MD di sebuah Hotel di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (29/12/2013). Mahfud MD didukung oleh komunitas lintas etnis dan Ikatan Keluarga Madura (Ikama) untuk maju bertarung dalam pilpres 2014, namun masih belum jelas akan menggunakan kendaraan partai politik yang mana. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Akil Mochtar seorang diri mendekam di balik jeruji besi Rutan KPK karena kasus korupsi sejumlah penanganan perkara sengketa pilkada di MK.

Meski keputusan dikabulkan atau ditolaknya permohonan perkara di MK diambil oleh sejumlah hakim konstitusi, mantan Ketua MK, Mahfud MD, meyakini tidak ada hakim konstitusi lainnya yang ikut bermain terkait kasus korupsi Akil Mochtar ini.

"Oh enggak ada. Bersih, semuanya bersih. Nanti kamu lihat aja itu di dakwaan (Akil), semuanya ada," kata Akil usai dimintai keterangan di kantor KPK, Jakarta, Senin (13/1/2014) malam.

Mahfud diperiksa oleh penyidik KPK sebagai saksi kasus dugaan suap Akil Mochtar terkait penanganan sengketa perkara di MK.

Menurut Mahfud, untuk mengetahui ada tidaknya hakim konstitusi lain terlibat, yakni dengan melihat ada tidaknya perubahan putusan suatu perkara yang diambil para hakim.

"Kalau ada hakim memutuskan hari ini perkara ditolak, semua hakim kan tahu ditolak. Bisa main sendiri atau tidak harus dengan hakim lain, 'kan belum diumumkan, diumumkan minggu depan," kata Mahfud.

"Sekarang kalau diputuskan perkara dikabulkan, tok! Diucapkan minggu depan dan akan diumumkan tanggal sekian. Baru di situ orang bisa main sendiri. Jadi, Anda lihat saja nanti (di persidangan Akil Mochtar) enggak ada hakim lain terlibat," tambahnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas