Saksi Sebut Banggar DPR Pernah Minta Bingkisan ke Rudi Rubiandini
Meski dicecar Jaksa KPK, Gerhard tidak mengetahui secara pasti kepada siapa uang tersebut akan diberikan
Penulis: Edwin Firdaus
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini pernah meminta anak buahnya menyiapkan bingkisan untuk Badan Anggaran (Banggar) DPR RI.
Demikian diungkapkan tenaga ahli bidang operasi SKK Migas Gerhard Marteen Rumeser ketika bersaksi untuk Rudi Rubiandini di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Selasa (4/2/2014).
"Kalau Banggar itu pasti berhubungan dengan DPR. Tapi secara spesifik saya tidak tahu, apakah Banggar itu satu orang atau dua orang," kata Gerhard.
Meski dicecar Jaksa KPK, Gerhard tidak mengetahui secara pasti kepada siapa uang tersebut akan diberikan. Yang pasti, kata Gerhard, menurut Rudi bingkisan itu atas permintaan Banggar DPR.
Ketika Jaksa Penuntut Umum Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memperjelas mitra kerja SKK Migas, Gerhard mengatakan tidak mengetahui pasti hubungan bingkisan itu dengan Banggar.
"Setahu saya mitra kerja SKK Migas itu Komisi VII," kata Gerhard.