Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Suap Rekomendasi Lahan Bupati Rachmat Yasin Senilai Rp 4,5 Miliar

KPK turut mengamankan Rp 1,5 miliar dari operasi tangkap tangan Bupati Bogor Rachmat Yasin

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Sanusi
zoom-in Suap Rekomendasi Lahan Bupati Rachmat Yasin Senilai Rp 4,5 Miliar
Kompas.com
Bupati Bogor, Rachmat Yasin. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) turut mengamankan Rp 1,5 miliar dari operasi tangkap tangan Bupati Bogor Rachmat Yasin dan sejumlah oknum lainnya, Rabu (7/5/2014) malam.

Namun, kata Ketua KPK Abraham Samad, dalam proses suap pemberian rekomendasi tukar-menukar kawasan di Bogor itu, sudah ada penyerahan uang Rp 3 miliar pada transaksi sebelumnya.

"Dari keterangan pemeriksaan, terungkap adanya penyerahan pertama senilai Rp 1 miliar, kedua Rp 2 miliar dan pada penyerahan terakhir tepatnya pada OTT (operasi tangkap tangan, red) semalam, Rp 1,5 miliar," kata Abraham Samad di kantornya, Kamis (8/5/2014).

Selain menjerat Bupati Bogor, KPK juga menjerat Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan Pemkab Bogor M Zairin dan pihak swasta berinisial YY dari PT Bukit Jonggol Asri.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas