Hingga Hari Ini, 1.817 Kecelakaan Terjadi Saat Mudik
Dalam perjalanan tersebut angka kecelakaan tidak dapat dihindarkan.
Penulis: Randa Rinaldi
Editor: Rendy Sadikin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tradisi mudik saban Idul Fitri di Indonesia selalu akan dipenuhi semua moda transportasi, baik umum maupun pribadi. Dalam perjalanan tersebut angka kecelakaan tidak dapat dihindarkan.
Menurut Ketua Harian Posko Mudik Lebaran Tahun 2104 Kementerian Perhubungan, Sudirman Lambali, jumlah kejadian kecelakaan hingga kemarin sebanyak 1.817 di seluruh Indonesia.
"Dari jumlah tersebut sebanyak 400 orang meninggal, 638 luka berat dan 2.332 luka ringan," ujarnya di Posko Angkutan Lebaran Terpadu Tahun 2014 Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta, Kamis (31/7/2014) pagi.
Richard juga menambahkan hingga hari Rabu kemarin, jumlah kerugian material akibat kecelakaan lebih dari Rp4 miliar. Jumlah kecelakaan ini 80 persen terjadi pada transportasi darat.
Lebaran tahun ini jumlah kejadian lebih rendah jika dibanding tahun lalu. Arus mudik dan balik lebaran 2013 jumlah kejadian kecelakaan hingga H+1 mencapai 2.095.
"Dari data tersebut juga bisa dilihat jumlah kejadian paling banyak dan pemudik yang meninggal dunia terjadi pada H-4 lebaran,"katanya.