Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kuasa Hukum Korban: UGB Terbukti Lakukan Penistaan Agama

untuk proses berikut, dirinya akan segera membuat laporan ke Polda Metro Jaya

zoom-in Kuasa Hukum Korban: UGB Terbukti Lakukan Penistaan Agama
Tribunnews/Jeprima
Paranormal, Muhammad Susilo Wibowo alias Ustad Guntur Bumi (UGB) menjalani sidang putusan atas kasus penipuan berkedok pengobatan alternatif yang melibatkan dirinya, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (10/9/2014). Suami dari Puput Melati itu divonis hukuman 6 bulan penjara, lebih berat dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) yang hanya menuntut 4 bulan penjara dipotong masa tahanan. (Tribunnews/Jeprima) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kuasa hukum korban penipuan pengobatan alternatif ustaz Guntur Bumi, Ronny Talapessy mengungkapkan vonis yang
dijatuhi majelis hakim terbukti sebagai penyalahgunaan agama.

"Dari situ kita bisa garisbawahi, bahwa UGB terbukti melakukan penistaan agama," ujar Ronny kepada wartawan, usai persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (10/9/2014).

Lanjut Ronny, untuk proses berikut, dirinya akan segera membuat laporan ke Polda Metro Jaya. "Besok secepatnya akan kita laporin UGB, dengan kasus penistaan agama" katanya.

Sementara itu, salah satu korban penipuan UGB, Irvandy menuturkan seandainya dalam putusan pengadilan UGB mengakui, korban akan merasa
puas.

"Tapi dalam pengadilan dia (Guntur Bumi) selalu membantah. Selanjutnya, saya akan proses laporan penistaan agama. Karena itu sudah menjelekkan ajaran agama islam buat menipu," ujar Irvandy.

Menurutnya, vonis yang diberikan UGB termasuk ringan. Karena dirinya menilai korban penipuan UGB banyak, tetapi hanya dijatuhi hukuman enam bulan. (Achmad Rafiq)

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas