Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bonaran Situmeang Mengaku Tak Kenal Akil Mochtar

Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) Raja Bonaran Situmeang mengaku tidak mengenal mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar.

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Bonaran Situmeang Mengaku Tak Kenal Akil Mochtar
TRIBUN/DANY PERMANA
Bupati Tapanuli Tengah Raja Bonaran Situmeang (memakai rompi tahanan) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) Raja Bonaran Situmeang mengaku  tidak mengenal mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar. Sebaliknya dia berdalih wakilnya Sukran Jamilan Tanjung yang pernah bertemu Akil Mochtar.

"Saya sudah katakan yang pernah bertemu Akil Mochtar itu wakil saya, Sukran Jamilan Tanjung. Ketemu di Abba Institute," kata Bonaran di kantor KPK, Rabu (15/10/2014).

Bonaran menyatakan memang Sukran dan Akil membicarakan mengenai Pilkada Tapanuli Tengah. Justru dia mengaku tidak setuju dengan tindakan itu.

"Itu mereka saling bicara mengenai Pilkada Tapanuli Tengah. Saya marah, tidak boleh bicara seperti itu," kata Bonaran.

Karena itu, klaim Raja Bonaran, dirinya tidak pernah memberikan suap kepada Akil sebagaimana yang muncul dalam persidangan Akil Mochtar di Pengadilan Tipikor Jakarta beberapa waktu lalu.

"Saya tidak pernah memberikan uang ke Akil Mochtar dan kepada siapapun di dunia ini 1,8 miliar, 2 miliar, 3 miliar, kok saya jadi tersangka sekarang?" ujarnya.

Bonaran menilai sangkaan KPK bahwa dirinya memberikan suap kepada Akil tidaklah tepat. Pasalnya, Akil tidak termasuk hakim panel yang menangani perkaranya di MK ketika itu.

Berita Rekomendasi

"Apa korelasinya Akil saya suap? Enggak ada gitu loh. Saya tidak kenal Akil dan saya tidak pernah memberikan uang kepada Akil atau kepada siapapun termasuk anda! Kalau ada yang bisa membuktikan saya pernah memberikan uang kepada siapapun silakan tahan saya. Tidak ada uang saya kan," imbuhnya.
Edwin Firdaus

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas