Jokowi Pakai Kereta Kencana Ini Usai Dilantik
Rencananya Jokowi-JK akan mengikuti karnaval usai pelantikan di gedung MPR.
Penulis: Taufik Ismail
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Taufik Ismail
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Joko Widodo dan Jusuf Kalla akan diarak menggunakan kereta kencana usai dilantik menjadi presiden dan wakil presiden di MPR RI Jakarta Senin 20 Oktober 2014 nanti.
Arak-arakan ini merupakan bagian dari pesta karnaval dan kirab budaya terkait pelantikan Jokowi-JK.
Kereta yang akan digunakan pada acara itu telah didesain oleh Abdee Negara Nurdin (Abdee Slank). Kereta itu milik pemerintah provinsi DKI yang selama ini disimpan di Taman Mini Indonesia Indah (TMII).
"Kereta yang akan digunakan, dipinjam oleh Abdee Negara sebagai penggagas acara," ujar Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta, Arie Budhiman, di Jakarta, Rabu (15/10/2014).
Rencananya Jokowi-JK akan mengikuti karnaval usai pelantikan di gedung MPR. Berdasarkan jadwal acara, karnaval itu akan dilakukan di jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta.
Untuk mengawal aksi tersebut pihak Polda Metro Jaya akan menutup jalan menunu Monas dan Istana Negara tersebut mulai pukul 06.00 WIB.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.