Jokowi Sapa Pengungsi Sinabung dan Korban Banjir Aceh Lewat e-Blusukan
Presiden Jokowi melakukan e-blusukan dengan para pengungsi erupsi Gunung Sinabung, Kabupaten Karo, Sumatera utara dan pengungsi bencana banjir Aceh.
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Jokowi melakukan e-blusukan dengan para pengungsi erupsi Gunung Sinabung, Kabupaten Karo, Sumatera utara dan pengungsi bencana banjir Aceh, Jumat (7/11/2014).
Bertempat di kompleks Istana Merdeka, Jokowi menyapa dan berbincang-bincang dengan para pengungsi di lima titik yakni dua lokasi banjir di Aceh dan tiga lokasi di pengungsian Gunung Sinabung.
Saat menyapa pengungsi Sinabung, Jokowi juga menyempatkan diri untuk meminta laporan perkembangan relokasi dan bantuan yang diberikannya saat berkunjung ke Sinabung beberapa waktu lalu.
Sedangkan ke pengungsi banjir, Jokowi mendengarkan perkembangan bencana dan penanganan serta bantuan yang telah disalurkan baik Pemerintah daerah maupun pusat.
Dalam e-blusukan perdana ini, Jokowi lebih banyak mendengar permintaan bantuan dari para pengungsi. Seperti bantuan sembako, perahu untuk evakuasi banjir, bantuan bibit padi, perbaikan MCK, dan bantuan dana penyambung hidup.
"Besok langsung akan saya kirimkan, insya Allah bantuan sembako ya," demikian tanggapan Jokowi menjawab permohonan para pengungsi itu.