Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Ajak Ibu Negara Kunjungi Lokasi Bencana

Presiden Joko Widodo(Jokowi) didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi, Minggu (14/12/2014), dari Bandar Udara Halim Perdana Kusuma, menuju Banjarnegara

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Jokowi Ajak Ibu Negara Kunjungi Lokasi Bencana
SRIPOKU.COM/DERYARDLI
Presiden RI, Jokowi ditemani Gubernur Sumsel, Alex Noerdin saat meninjau Wisma Atlet di Jakabaring Palembang, Minggu (7/12/2014). 

Ditemani Ibu Negara, Jokowi tinjau lokasi lonsor banjarnegara

Tribunnews.com, Jakarta-

Presiden Joko Widodo(Jokowi) didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi, Minggu (14/12/2014), dari Bandar Udara Halim Perdana Kusuma, jakarta menuju Banjarnegara guna melihat langsung kondisi longsor.

Selain Ibu Negara, tampak Sekretaris Kabinet Andi Widjayanto turut mendampingi Jokowi bertolak meninjau lokasi bencana longsor yang melanda Dusun Jemblung, Desa Sampang, Kecamatan Karangkobar yang hingga kini setidaknya telah menelan 20 korban jiwa.

Tampak Jokowi dan Ibu Negara  mengenakan kemeja putih lengan panjang yang terlipat di ujung baju.

Jokowi dan rombongan terbang memakai pesawat CN235 milik TNI AU, sekitar pukul 07.05 Wib.

"Ini baru mau ke lapangan, setelah dari lapangan baru ngerti kondisinya seperti apa. Apa yang perlu ditambahkan, alat berat‎ misalnya," ungkap Jokowi kepada wartawan sebelum terbang.

Berita Rekomendasi

Jokowi pun memastikan untuk bantuan kepada korban longsor, Pemerintah Siap untuk membantu.

"Yang paling penting adalah masalah kecepatan evakuasi. Sampai tadi pagi, saya mendapat laporan 20 Sudah ditentukan," ucapnya.

Lebih lanjut Jokowi menegaskan baru bisa mengetahui apakah bencana longsor ini sebagai bencana Nasional atau tidak, Setelah dirinya Memantau langsung kondisi yang ada.

"Nanti Setelah di lapangan," tandasnya.

Seperti disampaikan Sekretaris Kabinet, Andi Wijayanto Dalam laman seskab, Presiden dan Ibu Negara akan menggunakan mobil menuju lokasi longsor.

“Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya akan mendampingi Presiden Jokowi dalam kunjungan itu,” kata Andi.

saat ini, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimoeljono beserta Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Syamsul Maarif sudah berada di lokasi longsor.

Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa sebelumnya mengatakan, Presiden Jokowi akan tiba di Cilacap sekitar pukul 08.00 WIB kemudian langsung menuju lokasi. “Insya Allah jam 08.00 mendarat di Cilacap dan selanjutnya meninjau ke lokasi longsor,” kata Khofifah Sabtu (13/12/2014).

Melalui fan page facebooknya, Presiden Jokowi juga telah mengucapkan belasungkawa kepada para korban longsor Banjarnegara. Presiden juga meminta Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk segera menyelesaikan permasalahan yang timbul akibat longsor.

“Saya turut berduka cita atas musibah tanah longsor yang menimpa di dusun Jemblung, Desa Sampang, Kecamatan Karangkobar, Banjarnegara, Jawa Tengah. Kepada Gubernur Jawa Tengah, Bapak Ganjar Pranowo segeralah membereskan akibat-akibat yang terjadi dalam musibah ini termasuk proses evakuasi,” kata Jokowi di laman facebooknya.

Presiden Jokowi berharap, musibah tanah longsor di Banjarnegara tersebut bisa dijadikan pelajaran bagi semua pihak, bahwa pentingnya menjaga keseimbangan lingkungan hidup.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas