Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pilot AirAsia Minta Naik ke Ketinggan 38 Ribu Kaki Arah Kiri Untuk Hindari Awan

Komunikasi itu terjadi sekitar pukul 06.12 WIB, saat pesawat yang diterbangkan oleh Kapten Irianto ini berada pada ketinggian 140.320 meter.

Penulis: Rahmat Patutie
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pilot AirAsia Minta Naik ke Ketinggan 38 Ribu Kaki Arah Kiri Untuk Hindari Awan
Maskapai penerbangan Air Asia 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rahmat Patutie

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Sesaat sebelum pesawat dinyatakan hilang kontak, pilot pesawat AirAsia meminta naik ketinggian ke ketinggian 38 ribu kaki untuk menghindari awan ke arah kiri.

Komunikasi itu terjadi sekitar pukul 06.12 WIB, saat pesawat yang diterbangkan oleh Kapten Irianto ini berada pada ketinggian 140.320 meter.

"Pada saat kontak ATC radar Jakarta mengidentifikasi pesawat pada layar radar, pada saat kontak (pilot) pesawat menyatakan ingin menghindari awan ke arah kiri, dari rute M 635 dan minta naik ke tinggian ke 38 ribu kaki," kata Dirut Airnav Ignatius Bambang Tjahjono saat dihubungi, Minggu (28/12/2014).

Pada pukul 06.17 pesawat hanya tampak berupa sinyal. Hal itu beriringan dengan hilangnya kontak antara kru di pesawat dengan ATC.

"Dan pukul 06.18 target hilang dari radar, hanya tampak flight name track," ujarnya.

Ignatius menjelaskan lanjutkan, bahwa dari ATC, pihaknya sudah menyatakan interval. ia menjelaskan, tahap hilang kontak pada pukul 07.08,  alerva tahap lanjutan pesawat pada 07.28, kemudian pernyataan pesawat hilang pada 77.55 WIB.

Berita Rekomendasi

Pesawat jenis Airbus A320-200 ini membawa 155 penumpang, yaitu 138 penumpang dewasa, 16 anak dan satu bayi, dua pilot, empat awak kabin dan satu teknisi.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas